News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Lagu Shahrukh Khan Menginspirasi Vokalis Gamma 1

Penulis: Willem Jonata
Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Aksi panggung Shahrukh Khan (Shah Rukh Khan) pada konsernya yang bertajuk Temptation Reloaded Live in Concert Shahrukh Khan di Sentul International Convention Center (SICC), Bogor, Jawa Barat, Sabtu (8/12/2012) malam. (Tribun Jakarta/Jeprima)

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Heri, vokalis Gamma1 itu, ingin mengikuti jejak Shahrukh Khan di salah satu adegan dalam filmnya. Ia ingin berfoto di Merlin Park, dengan latar belakang air mancur patung kepala singa. Maklum, ia baru pertama kali ke sana.

"Saya pernah nonton film India, filmya Shahrukh Khan. Di film itu ada patung singa yang keluar airnya. Saya pengin foto di sana. Kan Shahukh Khan di filmnya juga pernah Foto di situ," ucapnya, Senin, (3/6/2013), di kawasan Gandaria, Jakarta Selatan.

Heri tak segan-segan mengaku sebagai fans bintang film Bollywood tersebut. Bahkan, lagu-lagu Shahrukh acapkali memberikan inspirasi kepadanya dalam proses kreatifnya dalam bermusik.

"Kalau dengar lagu dia saya bisa berkhayal, misalnya di atas gunung, saya pacaran. Alunannya bisa membuat berkhayal," terangnya. Bahkan, Heru lebih dulu mengenal lagu-lagu Shahrukh melalui film-filmnya ketimbang The Beatles dan The Rolling Stone.

"Jadi, sebelum bikin karya, saya lebih dulu dengar lagu India. Malah kalau The Beatles dan Rolling Stone saya enggak tahu, tapi kata teman-teman itu referensi bagus, dulu mah taunya Shahrukh Khan," tandasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini