Laporan Wartawan Tribun Jakarta, Daniel Ngantung
TRIBUNNEWS.COM - Walau gagal merebut titel Miss Universe 2013 di Moskow akhir tahun lalu, Puteri Indonesia 2013 Whulandary Herman sukses menjadi duta budaya.
Perempuan berdarah Minang itu berhasil membuat para kontestan Ratu Sejagat itu kepincut dengan kekayaan budaya Indonesia.
Dalam kunjungannya bersama Miss Universe 2013 Gabriel Isler ke kantor Kementerian Pariwisata & Ekonomi Kreatif, Selasa (28/1/2014), Whulan bercerita banyak tentang kontestan Miss Universe yang begitu kagum dengan busana-busana karya desainer Indonesia.
"Saking sukanya, mereka beli pakaian yang aku pakai. Aku jadi dagang di Miss Universe," kenang Whulan.
Tak hanya itu. Rendang buatan sang bunda yang ia bawa juga tak luput dari perhatian mereka.
"Kamarku jadi tempat berkumpul gara-gara mereka ingin makan rendang," ujarnya.
Gabriel sendiri menuturkan Whulan telah bercerita banyak tentang Indonesia dan kekayaan alam dan budayanya.
"So, I feel really blessed to be here," tutur Gabriel.