TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Ubay Idol merasakan kesedihan karena langkahnya terhenti di spektakuler 10 Indonesian Idol 2014. Ia pun tak bisa lagi mempertahankan kebersamaannya dengan Virzha, Yuka, Husein, dan Nowela.
Karena itu, ia menyampaikan pesan kepada peserta yang tersisa. "Buat teman-teman yang bertahan, aku harap jangan bangun siang," ucapnya, Sabtu, (26/4/2014), dini hari, ditemui di Studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Pria 17 tahun tersebut lantas menyarankan kepada teman-temannya supaya bangun pagi. Sebab, ia kadung percaya bahwa dengan bangun lebih pagi akan ada dampak luar biasa terhadap keberhasilan mereka kelak.
Ia memberikan saran seperti itu karena menganggap Nowela, Virzha, Yuka, dan Husein adalah teman-teman yang mengesankan. Ia tidak akan bisa melupakan kenangan dan pengalaman selama berada di karantina dan di panggung spektakuler.
"Aku cuma yang ingin sampaika, karena banyak yang bilang Indonesian Idol itu kompetisi instan. Tapi, kami di sini dilatih bareng-bareng untuk lebih baik," tandasnya.