8. .......maka harus melaporkan ke pihak berwenang. Jangan hanya koar-koar di media sosial. Jalankan fungsi kita sebagai warga negara..
9. Sy sudah memberi contoh dengan melaporkan kasus Penghinaan Lambang Negara yg dilakukan oleh @Zaskia_Gotix #ZaskiaParah.
10. Saya @SenatorJakarta juga manusia, punya keterbatasan, tidak mungkin saya melakukan semua hal. Jalankan fungsi anda sebagai warga negara.
11. Penghinaan Lambang Negara tidak dilihat dari siapa yg melakukannya, jd ukurannya bukan orang besar/orang kecil, ormas besar/ormas kecil.
12. Semoga kita semua bisa ambil hikmah dari semua peristiwa,..
13. Sekian dan Terima Kasih.
~~~~~
Tweet Fahira mendapat respon langsung.
Netizen meminta Fahira untuk tak menanggapi pendapat miring netizen karena apa yang dilakukan Fahira yakni dengan melaporkan Zaskia sudah benar.
Kemarin, Kamis (17/3/2016) Fahira melaporkan Zaskia dengan tudingan penistaan terhadap Lambang Nagera RI, Pancasila.
Fahira mengeluarkan 16 tweet berurutan terkait kontroversi candaan Zaskia Gotik, bahkan ia membuat hastag #Zaskia Parah.
Sebelumnya Zaskia Gotik bercanda dan menjawab pertanyaan dalam sebuah acara televisi bahwa gambar sila kelima Pancasila adalah bebek nungging.
Zaskia menjawab dengan asal dan tertawa setelah menjawab pertanyaan tersebut.
Jawaban Zaskia ini dinilai melecehkan lambang negara dan tuai bully netizen.(*)