TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyanyi solo cowok yang terbilang paling hits saat ini, Tulus, ikut memeriahkan Jakcloth 2016.
Penyanyi bertubuh subur tersebut telah ditunggu para fansnya yang mayoritas cewek-cewek kece.
Tampil di Campina Stage, Tulus membawakan deretan lagu andalanya pada hari Rabu (4/5/2016) di Parkir Selatan, Senayan.
Cewek-cewek yang datang sangat histeris sebelum penyanyi tersebut menampakan batang hidungnya di panggung.
Ketika ia keluar, mereka pun makin histeris. Gajah, menjadi lagu pembuka yang diberikan Tulus kepada para fansnya.
Lagu-lagu yang dibawakan seperti Teman hidup, Bomerang, Lagu Untuk Matahari, Sewindu disuguhkan secara syahdu yang mengundang para penonton untuk sing a long.
Bahkan penyanyi yang hits karena single Sewindu tersebut mengungkapkan soal lagu di album kedua yang menjadi favoritnya.
"Ada lagu favorit saya di album kedua, lagu tersebut menceritakan tentang sakit hati. Semoga kalian disini tidak ada yang sakit hati, " ujar Tulus sebelum memainkan lagu Bomerang.
Momen terbaik bagi Hai adalah ketika cowok tambun tersebut mengajak penonton untuk menyalakan senter atau lampu di handphone mereka sebelum menyanyikan lagu Jangan Cintai Aku Apa Adanya. Tak pelak pemandangan yang nampak seperti sekolompok kunang-kunang pun tercipta. Momen tersebut juga di abadikan oleh Tulus di akun snapchatnya.
Jakcloth masih terselenggara sampai hari minggu masih banyak band atau penyanyi yang akan tampil seperti Sunny Summer Day, KOIL , Sore , Maliq & D'essentials dan masih banyak lagi.