TRIBUNNEWS.COM - DKI Jakarta akan merayakan hari jadinya yang ke-489 tahun, pada 22 Juni 2016. Sebagai publik figur dan juga masyarakat Jakarta, Bintang film Sophia Latjuba (45) merasa sedih.
Kesedihan Sophie --panggilan akrap Sophia Latjuba-- ini lantaran Jakarta semakin ke sini semakin tidak teratur karena kemacetan dimana-mana.
"Sedih sih, karena ini kota saya, tapi sangat semerawut. Banyak orang-orang yang tinggal di sini sepertinya tidak menghargai kota yang memberi mereka makan," kata Sophie kepada wartawan.
Hal itu ia katakan di sela shooting film 'Mereka Yang Tak Terlihat' di Jl. Pemuda Depok, Jawa Barat, Selasa (21/6/2016).
Selain sedih, kekasih Nazril Irham atau Ariel 'Noah' ini menginginkan masyarakatnya lebih menghargai dan lebih bertoleransi terhadap semua hal yang berada di tempat tinggalnya.
"Orang lebih menghargai jalanan, lebih menghargai sesama, toleran. Kalau kita bicara Jakarta bukan hanya tanah, tapi satu kesatuan," ucapnya.
Selain berbicara mengenai jalanan dan lingkungan, mantan istri musisi Indra Lesmana ini menganggap pemerintah DKI Jakarta terlalu sembarang untuk membangun kotanya sendiri.
"Apakah pembangunan ini bisa membuat kita hidup sejahtera nanti. Membangun tapi sepertinya tidak melihat kedepannya. Membangun yang tidak merugikan, bukan keserakahan yang berbicara," kata artis yang memiliki nama lengkap Sophia Inggriani Latjuba.
Arie Puji Waluyo/Warta Kota