News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kasus Gatot Brajamusti

Gatot Brajamusti Beriwayat Punya Alergi Parah, Penyidik Akui Kesulitan Lakukan Pemeriksaan

Penulis: Nurul Hanna
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Mantan Ketua PARFI, Gatot Brajamusti ketika tiba di Ditreskrimum Subdit Resmob, Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Jumat (21/10/2016).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gatot Brajamusti diketahui memiliki riwayat kesehatan dengan alergi pada tubuhnya. Itu yang membuat beberapa proses pemeriksaan terkait kasus yang menimpanya tertunda.

Sedianya, Direktorat Reserse Kriminal Umum (Disrekrimum) Polda Metro Jaya menjadwalkan pemeriksaan tambahan, terkait kasus kepemilikan hewan langka.

Namun mengingat kondisi kesehatan Gatot yang alergi parah, pemeriksaan tersebut masih belum dipastikan.

"Akan ada pemeriksaan tambahan dari divisi yang menangani, namun jadwalnya akan kami susun karena kebetulan saudara Gatot punya riwayat kesehatan alergi yang cukup parah," ujar Teuku Arsya, Kepala Unit IV Subdit Reserse Mobil Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Selasa (25/10/2016).

Teuku menjelaskan, ada beberapa hal yang membuat Gatot Brajamusti mudah terkena alergi. Akibat kondisinya tersebut, penyidik kesulitan untuk melakuan pemeriksaan terkait serangkaian kasus yang menimpa mantan ketua PARFI tersebut.

"Kalau yang bersangkutan kena alergi kami agak kesulitan melakukan pemeriksaan karena kondisi badannya tidak sehat," kata Teuku Arsya.

Pihak penyidik pun masih menyusun jadwal pemeriksaan sambil melakukan observasi kesehatan Gatot Brajamusti.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini