News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

12 Band Lintas Genre Berkolaborasi di Urban Gigs 2017

Penulis: Nurul Hanna
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sejumlah grup musik lintas genre yang nantinya akan berkolaborasi dalam panggung Urban Gigs x Unreleased Project dalam jumpa pers di kawasan SCBD, Sudirman, Jakarta Selatan, Rabu (22/2/2017).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mengusung tema 'Unreleased Project', Generation-G sebagai komunitas kreatif kembali menginisiasi program Urban Gigs 2017.

Dimulai Maret hingga November, Urban Gigs x Unreleased Project mengajak 12 grup untuk berkolaborasi.

12 grup musik yang akan berkolaborasi dalam ajang ini adalah Elephant Kind x Rock N Roll Mafia, Barasuara x Scaller, Kelompok Penerbang Roket x Kimokal, The Brandals X Agrikulture, Silampukau x The Hydrant dan Mocca X Payung Teduh.

"Ide ini sebenarnya sudah lama, untuk menghasilkan karya yang baru bukan hanya untuk meramaikan musik Indonesia tapi juga sebagai kejutan untuk penikmat musik Indonesia," ujar David Tarigan, music director sekaligus penggagas Urban Gigs x Unreleased Project, dalam jumpa pers di kawasan SCBD, Sudirman, Jakarta Selatan, Rabu (22/2/2017).

Para penampil pun mengaku tengah memulai menggarap kolaborasi mereka dengan cara berbeda. Mocca dengan Payung Teduh misalnya, kedua grup musik ini memilih untuk diskusi mendalam sebelum berkolaborasi.

"Kita sih baru masih ngobrol santai dulu sama masing-masing personil, jadi untuk lagunya masih dalam proses," ucap Rico, gitaris Mocca.

Iga, vokalis Barasuara meyakini kolaborasi Barasuara dengan Scaller merupakan sesuatu yang bakal istimewa untuk keduanya.

Sementara itu, kolaborasi Elephant Kind dengan Rock N Roll Mafia akan mempertemukan dua band dari generasi yang cukup terpaut jarak usia.
"Gue baru tahu kalau personil Rock N Roll dua belas tahun lebih gue, tapi mereka tetap menginspirasi musik kita sih," ucap Bam, vokalis Elephant Kind.

Selama 4 Maret hingga 9 Desember mendatang, Urban Gigs x Unreleased Project akan meramaikan panggung di 9 kota. Yakni Jakarta, Medan, Pekanbaru, Palembang, Bandung, Lampung, Semarang, Surabaya dan Makassar.

Masing-masing kolaborasi akan menelurkan dua buah lagu, yang nantinya akan di kompilasi dalam rilisan fisik berupa piringan hitam.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini