Rusli Zainudin Gandeng Aldi Taher Kolaborasi di Lagu 'Hanya Kamu'
Sembari tertawa, Rusli menuturkan lagu tersebut dia ciptakan untuk mantan kekasihnya.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Musisi Rusli Zainudin, baru saja meluncurkan lagu berjudul 'Hanya Kamu'
Lagu ini menjadi spesial karena melibatkan kolaborasi dengan artis serba bisa, Aldi Taher.
Sembari tertawa, Rusli menuturkan lagu tersebut dia ciptakan untuk mantan kekasihnya.
"Lagu ini sebenarnya untuk semua masyarakat Indonesia, tapi juga buat dia yang kusayang," ucap Rusli Zainundin di kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan, Rabu (8/1/2025).
"Ya, mantan pacar lah, hahaha," lanjutnya tertawa.
Aldi Taher mengungkapkan alasannya mau diajak kolaborasi dengan Rusli di lagu tersebut.
Ia mengatakan langsung tertarik saat pertama kali mendengar ide dari Rusli, apalagi melihat semangatnya untuk terus berkarya.
"Beliau punya semangat luar biasa. Sebagai seorang dokter, beliau juga menciptakan 17 lagu," beber Aldi Taher.
"Ini bukan hal yang mudah, dan semangatnya itu menginspirasi saya," kata Aldi.
Proses kolaborasi berjalan lancar berkat komunikasi yang baik antara keduanya.
"Dari dulu saya suka sekali dengan Mas Aldi Taher. Orangnya ramah, familiar, jadi mudah untuk komunikasi. Chemistry-nya langsung dapat, jadi proses pembuatan lagu lebih cepat," ungkap Rusli.
"Beliau menunjukkan kalau seni itu luas, dan siapa pun yang mau berkarya harus kita dukung," timpal Aldi Taher.
Musisi Indra Sinaga turut memberi apresiasi terhadap lagu ini. Ia memuji kemampuan Rusli yang mampu berkarya di tengah kesibukannya sebagai dokter.
"Lagunya keren banget. Reff-nya sudah saya dengar lama, tapi verse-nya dibuat baru. Salut, di luar kesibukannya, beliau masih terus berkarya," ujar Indra Sinaga.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.