News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

DMASIV Sebut yang Beda dari "Melodi"

Editor: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Grup musik DMasiv yang beranggotakan 5 orang yaitu Rian Ekky Pradipta (vokal), Dwiki Aditya Marsall (gitaris), Nurul Damar Ramadan (gitaris), Rayyi Kurniawan Iskandar Dinata (bass), dan Wahyu Piadji (drum) saat ditemui pada acara peluncuran paket ibadah umrah di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Selasa (10/1/2017). Rian mengungkapkan, program umrah bareng merupakan resolusi DMasiv di tahun ini. Rian dan kawan-kawan mengaku sangat bersyukur, lantaran masih diberi kesempatan untuk mengajak masyarakat melakukan hal-hal positif, khususnya dalam urusan agama. Tribunnews/Jeprima

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Salah satu lagu andalan band D'MASIV dari album kelimanya, D'MASIV, adalah "Melodi".

Menurut sang vokalis, Rian Ekky Pradipta, "Melody" berbeda dengan lagu-lagu D'MASIV sebelumnya.

"'Melodi' itu adalah singel ketiga dari album D'MASIV. Ini singel bisa dibilang agak beda dari lagu D'MASIV biasanya," ujar Rian ketika berkunjung ke Kompas.com, Senin (27/3/2017).

"Biasanya ini kan lagu-lagu yang sedih, tapi kali ini jauh dari itu justru semua. Liriknya kalau kita perhatiin bisa bikin senyum, pikiran kita adem," tambahnya.

"Melodi" merupakan singel ketiga dari album yang biasa mereka sebut Album Oranye itu.

Menurut Rian, "Melodi" juga merupakan lagu terakhir yang dalam album kelima tersebut.

"Susananya agak folk dan untuk pertama kali Wahyu (pemain drum D'MASIV) tidak memainkan full drum set," kata Rian.

Klip video "Melodi" sudah ditonton 250.000 kali di YouTube dalam kurun waktu seminggu setelah dirilis.

Sebelum "Melodi", band yang baru berulangtahun ke-14 pada 3 Maret lalu itu meluncurkan "Di Bawah Langit Yang Sama" dan "Dengarlah Sayang".

Lagu "Di Bawah Langit Yang Sama" merupakan soundtrack dari film produksi Malaysia, BoBoBoy".

Rian menambahkan, ada beberapa lagu dalam album tersebut yang akan mengisi soundtrack film. Namun ia enggan membeberkan judul lagu maupun film yang ia maksud.

Band D'MASIV beranggotakan Rian Ekky Pradipta (vokal), Dwiki Aditya Marsall (gitar), Nurul Damar Ramadan (gitar), Rayyi Kurniawan Iskandar Dinata (bass), and Wahyu Piadji (drum).

Pada Senin (27/3/2017), mereka tampil di Kompas Gramedia, Jalan Palmerah Barat, Jakarta Barat, untuk acara #Selebrasi (Selebritas Beraksi) Kompas.com dan Mustang (Musik Petang), sebuah program rutin dari komunitas musik Kompas Gramedia.
Penulis
Ira Gita Natalia Sembiring

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini