TRIBUNNEWS.COM, BANJARMASIN - Jika kita ingin Ramadhan dapat memberi nilai plus dalam kehidupan, maka niatkan dengan sepenuh hati dan jalankan dengan ikhlas karena Allah SWT.
Pesan di atas disampaikan Peggy Melati Sukma pada Kajian Muslimah bertajuk Let's Move On menjadi muslimah tangguh dan dicintai Allah, Sabtu (27/5/2017).
Peggy, mantan pesinetron era 90-an yang kini menjadi inspirator hijrah, aktivis dakwah dan penulis, hadir di Masjid Raya Sabilal Muhtadin, Banjarmasin, atas prakarsa Dompet Peduli Ummat (DPU) Daarut Tauhid.
"Jadikan Ramadhan sebagai media pelatihan diri. Shaum Ramadhan membuat kita terbiasa shaum di luar Ramadhan, baca Al Quran juga jadi rutinitas harian, sedekah, infaq, amal soleh lainnya menjadi kebiasaan," ujarnya.
Peggy mengatakan Ramadhan adalah pula media jihad. Karena kita berjuang melawan hawa nafsu.
Jadi maknai Ramadhan dengan sungguh-sungguh sehingga bisa memperoleh kebaikan hidup. (*)