"Berusaha tegar waktu mau melayat kamu, tapi akun nggak sanggup sahabatku. Aku kehilangan kamu, sosok yang dulu suka ngribetin, gangguin, nyatronin iseng di tengah malem ke rumahku. Kamu udah nggak ada sekarang, semoga kamu tenang di sana. Udah nggak merasakan sakit lagi karena penyakitmu sudah nggak ada. Ya Allah Semoga yang ditinggalkannya pun diberi ketabahan. Amin.. #ripyanazein #meandmybestfriend," tulis Andi Soraya.
Pengakuan berbeda dari asisten
Tentang agama yang dianutnya Yana Zein pernah blak-blakan pada asistennya, Nita.
Almarhum Yana Zein mengaku dirinya penganut Kristen Ortodoks.
Namun, Yana tetap hafal beberapa surat dalam kitab suci Al-Quran.
"Dia bilang sama aku, agamanya Kristen Ortodoks, jadi mereka punya gereja kalau pulang ke Rusia," kata Nita saat berbincang dengan Tribunnews, Sabtu (3/6/2017).
Selama pengobatan di Guangzhou, China, Yana seringkali didoakan oleh pendeta.
Oleh pelayanan gereja di rumah sakit, Yana juga sering didoakan.
Namun Nita yang mendampingi Yana setahun terakhir ini bercerita, bahwa Yana hafal beberapa surat dalam kitab suci Al-Quran.
Sebab sedari kecil Yana memang tinggal bersama ayahnya mpemeluk yang agama muslim, Nurzaman Zein.
"Dia kayak baca Al fatihah, dan ayat Kursi dia bisa, mungkin dari ayahnya. Teman-teman dia juga tahunya dia Islam," kata Nita.
Namun, dari cerita Nita, setiap kali berdoa di rumah sakit Yana tak menggunakan atribut apapun. Baik salib maupun tasbih.
Ia berdoa menggunakan bahasa Indonesia, setiap kali memohon kesembuhan kepada Yang Maha Esa. Nita memang satu-satunya orang selalu mendampingi Yana selama di rumah sakit.
Doa dan tasbih