Laporan wartawan Tribunnews.com, Gilang Syawal Ajiputra
TRIBUNNEWS.COM, Jakarta - Kehadiran almarhum Didi Petet sebagai Kang Bahar di sinetron "Preman Pensiun", menimbulkan tanda tanya. Siapakah pemeran Kang Bahar yang dihadirkan dalam versi film?
Aris Nugraha, sutradara sekaligus penulis naskah film Preman Pensiun mengatakan, kalau nanti ada beberapa adegan yang secara tidak langsung dibuat untuk mengenang 1000 hari almarhum Didi Petet.
"Nanti anak-anak (Kang Bahar) yang diceritakan merantau ke Jakarta, pulang, dan mengingatkan Muslihat bahwa seminggu lagi 1000 hari papih atau Kang Bahar, karena emang ya, itungannya dari hilangnya di serial dan di alam realitasnya beliau (Didi Petet) meninggal, itu emang itungannya sekitar seribu hari, dengan nanti (tanggal) penayangan," tutur Aris dalam konferensi pers di MNC Center, Jakarta, Jumat (6/4/2018).
Baca: Sukses di TV, Dua Sinetron Garapan MNC Pictures Dibuat Filmnya
Baca: Dinda Kanya Dewi Enggak Masalah Hidup Sendiri
Baca: Syahnaz Posting Foto Pranikah, Billy Syahputra Ucapkan Selamat Pakai Bahasa Inggris yang Kacau
Secara spontan, Aris juga menceritakan beberapa bagian dari film Preman Pensiun yang akan digarapnya itu akan mengaitkannya dengan sosok almarhum Didi Petet.
"Kalau dikaitkan, iya. Jadi biar pun nanti tokohnya tidak dimunculkan, tapi pengaruh terhadap tindakan-tindakan dan keputusan para preman yang sudah pensiun itu masih kuat," kata Aris.
"Jadi bocorkan ceritanya," gurau Aris dan disambut gelak tawa oleh awak media dan seluruh pemain dan produser film.(*)