News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Foto Kondisi Terbaru Jet Li Bertemu Fans di Tibet Buat Netizen Syok, Penampilannya Memprihatinkan

Penulis: Natalia Bulan Retno Palupi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Jet Li.

TRIBUNNEWS.COM - Aktor laga dunia Jet Li (55) baru-baru ini terlihat di Tibet, namun penampilannya menarik perhatian para penggemar saat mereka melihatnya.

Dilansir Tribunnews.com dari World of Buzz pada Selasa (22/5/2018), pria yang terkenal karena gerakan kung fu-nya ini terlihat lebih kurus dibandingkan yang selama ini dilihat di dalam film-filmnya.

Dilaporkan, aktor Hollywood ini mengaku bahwa dirinya menderita penyakit hipertiroidisme sejak lima tahun yang lalu.

BACA: 6 Fakta Kelam Masa Lalu Meghan Markle, Pemilih dalam Berteman Sampai Ambisi Jadi Putri Raja

Namun tidak ada yang benar-benar tahu sejauh mana penyakit itu menggerogoti tubuh Jet Li.

Kondisi Jet Li saat ditemui di sebuah Kuil di Tibet (World of Buzz)

Tiroidnya yang terlalu aktif telah mengakibatkan masalah baginya, Jet Li mengatakan bahwa dirinya terus minum obat agar kesehatannya tetap terkontrol.

Tiroid sendiri adalah kelenjar di bagian depan leher yang mengendalikan metabolisme dan fungsi normal tubuh, seperti ,mengubah makanan menjadi energi.

Kondisi inilah mengakibatkan gangguan pada metabolisme tubuh.

Namun ternyata obat itu tidak banyak membantu dan kondisi buruk terus datang kembali untuk mewabahinya.

Hal ini membuatnya tidak dapat melakukan aktivitas fisik yang membuatnya stres karna detak jantungnya yang sedang beristirahat dapat meningkat hingga 130 kali per menit.

Banyaknya obat yang dikonsumsi memiliki efek samping berupa kerusakan jantung dan lambung Jet Li.

Inilah yang membuat tubuh Jet Li terlihat begitu kurus di masa-masa tuanya.

Jet Li saat masih sehat (World of Buzz)

Ketika foto-foto terbaru muncul, Jet Li terlihat harus dibantu ketika dia berjalan.

Yang jelas, hal ini adalah momen memilukan bagi para penggemarnya.

Dilaporkan, Jet Li tengah mengunjungi sebuah kuil di Tibet.

Aktor itu telah menjelaskan bahwa keyakinannya yang kuat pada Buddhisme serta meditasi dan juga membaca tulisan suci membantu memulihkan kondisinya.

Ia juga telah didiagnosis dengan masalah kaki dan tulang belakang yang diyakini disebabkan oleh beberapa dekade aksi filmnya yang memiliki banyak aksi berat yang membuatnya cedera.

Pada tahun 2013, Jet Li pernah menyebutkan bahwa dokter telah mendiagnosisnya akan berakhir di kursi roda jika ia terus menempatkan tubuhnya pada tekanan seperti itu.

Kondisi Jet Li (World of Buzz)

Pada wawancara lain di tahun 2016, ia mengatakan bahwa kesehatannya baik-baik saja dan tidak ada yang perlu dikhawatirkan.

Meskipun kondisi kesehatannya yang tidak baik, Jet Li belum merencanakan pensiun dari dunia hiburan dalam waktu dekat.

Bahkan, baru-baru ini Jet Li muncul dalam film pendek berdurasi 20 menit bertajuk 'Gong Shou Dao' atau dalam Bahasa Indonesia artinya 'Seni Serangan dan Pertahanan'.

Film ini diproduksi oleh pendiri Alibaba, Jack Ma yang juga seorang penggemar seni bela diri.

Rekan-rekan pakar seni bela diri seperti Donnie Yen, Wu Jing, dan Tony Jaa dari Thailand juga meramaikan film ini sebagai cameo dalam film pendek Jet Li itu.

Tak hanya itu, bulan lalu dilaporkan bahwa Li dalam pembicaraan terakhir untuk mengambil peran kaisar Cina dalam versi live-action Mulan yang diproduksi oleh Disney.

Ia dikabarkan akan tampil bersama bintang Cina lainnya, Gong Li dalam film tersebut.

VIRAL: 4 Cara Mencegah Melanoma, Kanker Kulit yang Merenggut Nyawa Adara Taista, Menantu Hatta Rajasa

Meskipun belum ada konfirmasi soal foto-foto tersebut, curahan perhatian dari para penggemarnya soal kesehatan dan kesejahteraannya pun mengalir di media sosial.

(Tribunnews.com/Natalia Bulan Retno Palupi)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini