7. NCT - NCT 2018 EMPATHY (294.610 copy)
Album NCT ini langsung diproduser oleh Lee Soo-man.
Rilis pada Maret 2018, 'NCT 2018 EMPATHY' membuat NCT semakin mendapat banyak perhatian dari publik.
6. GOT7 - Eyes On You (331.320 copy)
Seperti pada album sebelumnya, semua member GOT7 berpartisipasi dalam penggarapan lagu-lagu album 'Eyes on You'.
GOT7 dikenal memiliki fanbase yang besar di Amerika dan beberapa negara Asia.
Rilis pada Maret 2018, album baru GOT7 membuka kesempatan bagi JB dan kawan-kawan untuk membuktikan kualitas musik mereka pada publik Korea Selatan.
5. TWICE - What is Love? (341.705 copy)
Meski baru debut selama tiga tahun, TWICE mampu membuktikan kesuksesan mereka.
Semua lagu-lagu dan album TWICE selalu berhasil terjual banyak.
Seperti album 'What is Love?' yang rilis pada April 2018 lalu ini.
4. EXO-CBX - Blooming Days (360.362 copy)
EXO memang dikenal sebagai boygroup yang memiliki fanbase besar.
Meski EXO-CBX merupakan sub unit pertama EXO, penjualan album mereka juga tak kalah besarnya.