Lahir jam 14.28 WIB, Abimanyu lahir lewat persalinan normal dengan berat badan 3,5 kg dan panjang 51 cm.
Vicky sendiri sempat membagikan video persalinannya.
Tak hanya itu, istri Ade Imam ini juga menceritakan pengalamannya saat akan melahirkan.
Wanita berusia 31 tahun ini mengaku sempat merasakan kontraksi selama 38 jam.
Untuk tetap rileks meski merasa sakit, Vicky mengalihkan perhatiannya dengan cara menyanyi, menari, mengaji, bahkan bolak-balik ke toilet.
Meski begitu, Vicky mengaku bersyukur karena ada keluarga dan sahabat yang mendampinginya.
(Tribunnews.com/Pravitri Retno W)