TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Usai melamar Chelsey Frank, Randy Pangalila siap untuk menikahi kekasihnya itu di Januari 2019 mendatang.
Ketika ditemui awak media, Randy masih enggan menyebutkan tanggal pasti dilaksanakan pernikahan yang rencananya digelar dua kali di Kanada dan di Bali tersebut.
Baca: Satgas TMMD Kodim Tigarsksa Kompak Dengan Masyarakat, Tim Wasev Mengaku Bangga
"Kita akan adakan nikahnya di Indonesia, tapi resepsinya dua kali. Satu lagi di Kanada, karena saya tahu pasti banyak keluarga saya yang tinggal di Amerika, pasti enggak bisa datang ke Indonesia," tutur Randy Pangalila saat ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.
"Jadi ada pilihan kita resepsi di Kanada. Pemberkatannya di Bali, sejauh ini sih masih belom ada perubahan, mudah-mudahan semua lancar di Januari. Kaya lagu ya," ungkap Randy.
Akan tetapi karna terlalu terbawa suasana membagikan momen bahagia kepada awak media. Randy pun secara tak sengaja membeberkan tanggal pernikahannya di hadapan awak media.
Baca: Senin Subuh, 82 Wafat Pascagempa Lombok 7,0 SR
"Saya enggak terlalu percaya dengan nomer-nomer lah, cuma menurut saya lucu aja kalau misalkan saya bisa inget-inget. Tanggalnya tuh gampang, 19 Januari 2019, itu kan oke," ucap Randy yang kemudian disambut gemuruh sorakan awak media.
"Ya Tuhan oh my God. Gua dari kemaren enggak ngomong lo. Astaga," kata Randy sambil memegang keningnya.
Sudah pada bulan Juli kemarin Randy melakukan lamaran kepada Chelsey Frank. Dirinya sudah sangat yakin dengan kekasihnya yang berkewarganegaraan Kanada tersebut.
Meski harus menjalani hubungan jarak jauh, dirinya merasa tak ada masalah dalam komunikasi, sehingga meyakinkan dirinya untuk lebih serius membawa hubungan keduanya.(*)