News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Persiapan Stefi JKT48 Sebelum Berangkat ke Jepang

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Member JKT48 Stephanie Pricilla Indarto Putri atau yang akrab disapa Stefi memberikan keterangan dalam konferensi pers mengenai pertukaran pelajar singkat JKT48 ke Jepang, di Jakarta, Kamis (13/9/2018). Karena presentasi yang dibuatnya, Stephanie Pricilla atau Stefi JKT48 akhirnya berkesempatan untuk menjadi anggota AKB48 dalam program pertukaran jangka pendek antara AKB48 dan JKT 48. Lewat program pertukaran ini, maka Saya Kawamoto dari Tim 4 AKB48 akan jadi anggota sementara JKT48, dan Stefi akan pergi ke Jepang sebagai perwakilan. TRIBUNNEWS/HERUDIN

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Stefi JKT48 melakukan berbagai persiapan sebelum bertolak ke Jepang pada 17 September 2018 dalam rangka pertukaran member dengan AKB48.

Satu di antaranya adalah belajar budaya Jepang, yang menurut Stefi, sangatlah berbeda dengan di Indonesia.

"Misalnya, cara salam. Kalau di sini kan salaman berbeda, di Jepang membungkuk," tutur Stephanie Pricilla, nama lengkapnya, saat ditemui di JKT48 Theater, Mal FX Sudirman Jakarta Pusat, Kamis (13/9/2018).

Selain itu, ia juga mempelajari Bahasa Jepang. Tentunya selama jadi member sementara AKB48 komunikasi dilakukan menggunakan bahasa Jepang.

Ia dijadwalkan selama sebulan di sana. Banyak rangkaian kegiatan diikutinya. Bukan hanya mengikuti jadwal latihan bersama AKB48, tapi juga kerja paruh waktu.

Iak sampai di situ, ia juga membintangi program bertajuk Catch Your Dreams Study in Japan yang ditayangkan stasiun tv WakuWaku Japan di sembilan negara di Asia.

Kesembilan negara tersebut adalah Indonesia, Jepang, Thailand, Vietnam, Taiwan, Singapura, Myanmar, Srilangka, dan Mongolia.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini