News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Curhatan Eks Personel Payung Teduh setelah Dituduh Materialistis

Editor: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Grup musik Payung Teduh yang beranggotakan Abdul Aziz Comi Kariko (bass), Alejandro Saksakame (drum), Ivan Penwyn (Guitalele, trumpet, vocal latar), Mohammad Istiqamah Djamad (gitar, vocal) saat merilis album terbaru yang bertajuk Ruang Tunggu di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (19/12/2017). Pada album ini berisikan 9 lagu yang terdiri dari Akad, Diatas Meja, Selalu Muda, Mari Bercinta, Muram, Puan Bermain Hujan, Sisa Kebahagiaan, Kita Hanya Sebentar dan Kerinduan. Tribunnews/Jeprima

TRIBUNNEWS.COM - Mohammad Istiqamah Djamad atau Pusakata mengatakan banyak orang menilai dirinya berubah sejak meninggalkan grup band Payung Teduh.

Hal itu dikatakan pria yang akrab disapa Is itu saat ditemui di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Senin (23/9/2018)

"Ya dibilang Mas is ngejar duit banyak, sekarang gabung label, wah udah enggak indie lagi, Mas Is sudah tidak teduh lagi, Mas Is yang sederhana sudah hilang. Bring back my Mas Is. Padahal gua ke mana-mana tetap begini," katanya.

Is mengatakan, kritikan tersebut sudah muncul bahkan ketika ia meluncurkan singel terakhirnya bersama Payung Teduh, "Akad".

"Mungkin mereka enggak tahu gua seperti apa, mereka cuma tahu lagu-lagu yang dulu. Bahkan lagu 'Akad' pun dicemooh habis-habisan. Padahal 'Akad' itu aku siapkan matang banget," sambungnya.

Is mencoba menjawab komentar tersebut melalui video yang dia unggah di media sosialnya.

"Dan saya pikir habis energi kalau ngeladenin itu semua, makanya saya kadang bikin video-video yang caption-nya lebih nohok. Apa sih, musik itu musik aja, jangan mengadu domba kami yang tidak ada apa-apa sebenarnya," imbuhnya.(*)

Berita ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pusakata: Saya Dibilang Tidak Teduh Lagi dan Mengejar Uang"

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini