News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Onew SHINee Akan Mulai Wajib Militer Awal Desember 2018

Penulis: Apfia Tioconny Billy
Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

SHINee.

 Laporan Wartawan Tribunnews.com, Apfia Tioconny Billy

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA — Onew, leader dari idol group korea SHINee akan memulai wajib militernya akhir tahun ini.

Pria 28 tahun direncanakan akan mulai menjalani program yang diwajibkan bagi pria warga Korea Selatan itu mulai 10 Desember 2018.

Hal tersebut pun sudah dikonfirmasi oleh pihak SM Entertainment, agensi tempat group pelantun lagu ‘Ring Ding Dong’ ini bernaung.

Onew pun meminta kepada pihak manajemennya agar tidak ada acara perpisahan saat ia berangkat wajib militer.

“Onew telah menyatakan keinginannya untuk memiliki pendaftaran yang tenang,” kata SM Entertainment seperti yang dilansir dari Soompi, Sabtu (10/11/2018).

SM Entertainment akan menghormati permintaan Onew dengan tidak membocorkan lokasi wajib milter dan tidak ada acara perpisahan.

“Kami akan menghormati keinginannya dan tidak mengungkapkan lokasi atau waktu pendaftarannya, dan tidak akan ada acara pengunduran resmi yang terpisah,” ungkap pihak SM Entertainment.

Nantinya Onew akan menjalani wajib militer selama dua tahun, dan ia akan menjadi member pertama dari SHINnee yang masuk wajib militer mendahului tae Min, Key, dan Choi Min Ho.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini