KOMPAS.com - Beberapa hari belakangan internet dihebohkan dengan video “Lazy Jennie”.
Video yang diunggah warganet itu disebut menunjukkan perubahan perilaku Jennie BLACKPINK di panggung.
Video ini membandingkan sikap Jennie saat debut BLACKPINK dengan penampilan panggungnya sekarang.
Jika dulu ia terlihat bertenaga dan bersemangat melakukan semua koreografi, kini ia terlihat tidak bersemangat, ogah-ogahan, dan tidak fokus.
Penampilannya kontras jika dibandingkan dengan rekan-rekannya di BLACKPINK, yakni Jisoo, Rose, dan Lisa.
Baca: Tampil Beda di Unggahan Terbarunya, Lisa BLACKPINK Kejutkan para Penggemar
Video ini dilihat hampir 2 juta kali di YouTube dan Jennie mendapat kritikan akibat perubahannya tersebut.
Namun hanya dalam beberapa hari video tersebut diblokir.
Netizen menuduh YG Entertainment, agensi yang menaungi Jennie, yang melakukannya.
YG Entertainment tidak memberikan pernyataan resmi terkait dengan video tersebut.
Setelah video “Lazy Jennie” diblokir, pengunggah video tersebut menaikkan sebuah video berjudul “Thanks YG” yang menunjukkan keterangan pemblokiran video tersebut.
“Manually Detected (yang tertulis sebagai keterangan pemblokiran) berarti seseorang secara terang terangan membuat klaim (hak cipta) atas video tersebut, dan bukan dari pendeteksi hak cipta otomatis YouTube,” tulis pengunggah.
Pengunggah tersebut menjelaskan bahwa video “Lazy Jennie” bukan diblokir oleh algoritma YouTube secara otomatis karena pelanggaran hak cipta, melainkan karena seseorang dari YG Entertainment mengklaim video tersebut secara manual.
Baca: Live Streaming Melon Music Awards (MMA) 2018, BTS, iKON & Artis Lainnya Tampil Pukul 17.00 WIB Nanti
Walaupun video tersebut sudah diblokir, topik ini masih menjadi perbincangan hangat di kalangan netizen.
Hal ini ditunjukan dengan tersebarnya GIF “Lazy Jennie”.
(Kompas.com/Tascia Sanistia)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Video "Lazy Jennie" Diblokir, Netizen Tuduh YG Entertainment"