News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kesan Aktor Jepang Syuting Menggunakan Dialog Bahasa Indonesia

Penulis: wahyu firmansyah
Editor: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Taiga, aktor Jepang yang bermain di film The Man From The Sea (Laut). Ia ditemui di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Senin (17/12/2018).

Laporan wartawan tribunnews.com, Wahyu Firmansyah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Film The Man From The Sea (Laut) dibintangi oleh aktor Jepang bernama Taiga. Selama syuting ia harus berdialog menggunakan bahasa Indonesia.

Taiga memerankan tokoh Takashi, putra Takako (Mayu Tsuruta). Anak keturunan Jepang itu harus ikut ibunya yang menetap di Banda Aceh.

Meski harus berbahasa Indonesia, Taiga mengaku tak mengalami hambatan berarti.

"Saya tidak merasa ada hambatan dari segi bahasa. Tapi, memang ada beda dari cara kerja staffJepang dan Indonesia," kata Taiga di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Senin (17/12/2018).

Baca: Film The Man From The Sea (Laut) Bakal Tayang di Indonesia Tahun Depan

Awalnya Taiga sempat kaget dengan cara syuting kru film di Indonesia yang memberikan waktu istirahat untuk beribadah.

"Di Jepang itu enggak ada," lanjutnya.

Meski ada perbedaan itu Taiga mengaku seluruh tim dapat bekerja dengan baik tanpa kesulitan.

Film The Man From The Sea (Laut) bercerita tentang seorang lelaki misterius yang muncul dan terdampar di pesisir pantai sekitar Banda Aceh. Lelaki misterius yang menunjukan gejala amnesia.

Rencananya film besutan sutradara Koji Fukada ditayangkan di Indonesia tahun 2019.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini