TRIBUNNEWS.COM - Tike Priatnakusumah berharap program dietnya yang dimulai tahun lalu berjalan sesuai rencana. Ia pasang target menurunkan berat badan hingga 43 kilogram.
"Kan goal-nya itu turunkannya harus 43 kilogram, sekarang masuk ke 25 kilo, jadi masih ada 18 kilo lagi yang masih dikejar," ucap Tike saat ditemui usai tampil di salah satu acara stasiun televisi swasta di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Rabu (13/2/2019).
Tike Priatnakusumah mengatakan saat ini sedang berusaha terus memotivasi diri sendiri agar tetap semangat menjalani program diet. Sebabm banyak tahapannya.
"Mudah-mudahan bisa komitmen sama yang ini, karena biasanya saya di tengah-tengah tuh suka berhenti," ucap Tike.
"Dulu misalnya, targetnya 32 kilogram, saat sudah turun 17 kilo sudah berhenti, mudah-mudahan bisa sampai goal (target diet), finish terakhir," sambungnya.
Baca: Tike Priatnakusumah Diet karena Ucapan Pedas Suami
Untuk mencapai tujuan tersebut, Tike mengatakan bahwa saat ini dia menerapkan pola makan hasil konsultasi dengan dokter. Karena pola makan tersebut, Tike menuturkan, kini dirinya memiliki waktu makan yang sangat ketat dan teratur.
Baca: Komjen Arief Sulistyanto Blak-blakan Soal Pemberhentian 13 Taruna Akpol, Begini Faktanya
"Misalnya makan pagi jam setengah 9, jam 10 makan buah, jam 12 makan siang, jam 3 makan buah, jam 4 dan jam 9 malam makan roti 1 lembar, itu harus tepat waktunya, kalau kelewat 10 menit atau 5 menit saja itu bisa 3 hari enggak turun (berat badan)," tuturnya.(*)
Berita ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Tike Priatnakusumah Berharap Program Turunkan Berat Badannya hingga 43 Kilo Tercapai"