Gus Solah lantas mencontohkan adanya pidato salah satu tokoh di NTT, di mana perkataan dalam pidato yang terlalu jauh, namun tidak jelas juga penanganannya.
"Kalau tidak salah seorang anggota DPR dari salah satu partai yang jadi Gubernur NTT, itu berpidato yang menimbulkan masalah," tegasnya.
Baca: Krishna Murti Puji PSM Makassar Setinggi Langit, Tanggapan Marc Klok Jadi Perbincangan
Masih menurut Gus Solah, perlakuan hukum seharusnya seimbang dan adil bagi seluruh lapisan masyarakat.
"Ya tidak hanya Ahmad Dhani saja. Hukum tidak melihat siapa itu, tetapi harus seimbang dan adil," tandasnya.
Menghadapi kasus hukum saat ini, Gus Solah juga berpesan kepada Ahmad Dhani melalui sang putra, Al, agar mempertebal rasa sabar dan tabah.
"Memang tidak mudah. Mungkin ini juga sebuah tempaan, yang untuk ke depannya harus lebih hati-hati. Siapapun juga bukan hanya Ahmad Dhani," pungkasnya.