News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kasus Ahmad Dhani

Tangisan Ahmad Dhani di Ruang Sidang dan Tulisan Mulan Jameela Soal 'Air Mata'

Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Mulan Jameela Kenakan Cadar Saat Jenguk Ahmad Dhani di Rutan Medaeng, Penampilan Barunya Jadi Sorotan

TRIBUNNEWS.COM - Mulan Jameela baru-baru ini mengunggah sebuah foto yang diiringi dengan sebuah tulisan.

Foto tersebut diposting istri Ahmad Dhani lewat akun Instagramnya, @mulanjameela1, Kamis (28/2/2019).

Mulan mengunggah foto saat mengenakan pakaian syari berwarna merah muda dan hitam.

Mulan Jameela berdiri di tengah jalanan yang di atasnya terdapat hiasan lampion.

Mulan turut menandai fotonya dengan sebuah produk online pakaian syari bernama @nayakahijab_hilda.

Mulan Jameela di dalam keterangan foto membubuhkan tulisannya yang bernada nasehat.

Ibu empat anak itu menuliskan nasehat tentang orang yang menangis dan mengeluarkan air matanya.

Baca: Ucapkan Ulang Tahun untuk Safeea di Pengadilan, Ahmad Dhani Menangis

"Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarokatuh .. .

.

Mengapa Allah menciptakan air mata?

Bukan tanpa alasan.. Bukan tanpa tujuan.. pasti Allah ciptakan air mata, ada tujuan baik utk manusia." Tulis Mulan.

Kemudian, ia menambahkan sebuah pesan kepada mereka yang tidak menyukai orang yang menangis.

Menurut Mulan, orang menangis adalah kewajaran, karena itu akan membuat hatinya menjadi lembut.

"Jadi tidak perlu ga suka saat melihat orang menjatuhkan air mata.

Bisa jadi Allah sedang melembutkan hatinya.. berhusnudzon saja.. #tabarakallah
.
.
@nayakahijab_hilda" tulis Mulan Jameela di akunnya seperti dikutip TribunJatim.com.

Tulisan Mulan Jameela ini diunggah tepat setelah kabar Ahmad Dhani suaminya menangis di persidangan ramai mencuat.

Ahmad Dhani beberapa waktu lalu memasuki persidangan lanjutannya di Rutan Medaeng, Sidoarjo, Jawa Timur.

Ahmad Dhani setelah menjalani persidangan lanjutan kasus vlog 'idiot' di PN Surabaya sempat menangis.

Ahmad Dhani menangis karena ia tidak bisa menepati janji untuk hadir di ulang tahun anak perempuannya dari rahim Mulan Jameela.

Ahmad Dhani awalnya tampak menggebu-gebu memberikan ucapan ulang tahun pada sang anak.

Namun saat ia diminta mengutarakan harapannya untuk sang anak, ia pun tercekat.

Sempat diam beberapa detik, Ahmad Dhani langsung menangis menutup mukanya.

Dari dalam ruang sidang, Ahmad Dhani awalnya turut memberikan ucapan selamat sembari membawakan kue ulang tahun untuk anaknya itu.

"Selamat ulang tahun kepada anakku tercinta Safeea Ahmad yang ke 8 tahun," begitu ucapannya untuk Safeea.

Tiba-tiba ia terdiam, bak menahan tangis, tak kuat ingin mengatakan sesuatu.

Tak lama, Ahmad Dhani menangis sembari mengatakan, "Maaf ayah nggak bisa hadir (dalam perayaan ulang tahun Safeea)."

Refleks, tangan Ahmad Dhani menutupi wajahnya yang tiba-tiba menangis itu.

Isak tangis pun sempat terdengar dan Ahmad Dhani menghentikan ucapannya.

Para petugas dan yang mengerumuninya saat itu menyanyikan lagu 'Panjang Umur' untuk membuat Ahmad Dhani lebih baik.

Kuasa Hukum Sebut Kondisi Keuangan Ahmad Dhani Menipis

Sejak mulai ditahan pada 28 Januari 2019 lalu, usai divonis bersalah akibat kasus ujaran kebencian, kuasa hukum mengatakan keuangan kliennya menurun.

Dikutip TribunJatim.com dari Kompas.com, kuasa hukum Dhani, Ali Lubis berkata keuangan menurun karena tak bisa bekerja selama mendekam di tahanan.

"Karena selama Mas Dhani ditahan, info yang saya terima bahwasanya pendapatan dari sisi finansial kurang karena dia tidak bekerja," ucap Ali saat ditemui di Pengadilan Tinggi Jakarta, kawasan Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Rabu (27/2/2019).

Baca: Dari Dalam Sel Ahmad Dhani Tersenyum Dengar Warga Binaan Rutan Medaeng Nyanyikan Lagunya

Lantaran hal itu, Ali menyarankan agar pihak pengadilan mempertimbangkan surat permohonan penangguhan penanahan terhadap Dhani yang mereka ajukan.

"Dilihat dari sisi kemanusiaan kita tahu Ahmad Dhani ini kepala rumah tangga yang mencari nafkah. Artinya beliau punya dua anak yang masih kecil yang membutuhkan biaya hidup, sekolah," ujar Ali.

Selain itu, Ali juga menyatakan bahwa sikap kooperatif Dhani bisa menjadi satu di antara pertimbangan agar kliennya bisa maksimal untuk menghidupi keluarga.

"Dari awal Mas Dhani kan kooperatif, bahkan vonis terakhir dia hadir tidak pernah mangkir. Itu seharusnya menjadi perhatian juga dari majelis hakim," tandas Ali. (Ignatia)

Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Tulisan Mulan Jameela Soal 'Air Mata' Pasca Ahmad Dhani Menangis saat Sidang, Beri Pesan Khusus,

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini