"Kok (baunya) kayak Syahrini," kelakar Hotman saat menghirup aroma tinta.
Hotman Paris Hutapea mengaku tak menemui kesulitan berarti saat mencoblos capres-cawaprea maupun caleg pilihannya.
Ia merasa terbantu dengan penjelasan KPPS mengenai tata cara pencoblosan.
Hanya saja, Hotman mengaku sempat kepanasan sampai matanya terhalang keringat sehingga agak susah mengamati caleg mana yang ia pilih.
"Nggak begitu susah sesudah diajarin. Nggak bingung, cuman yang mana teman ini. Karena kan tadi keringatan matanya agak susah pilih yang mana gitu," kata Hotman.
Terkait lokasi pemilihan, Hotman mengaku bahwa di KTPnya masih terdaftar alamat Perumahan Sunter Hijau.
Menurut Hotman, perumahan ini sempat menjadi tempat tinggalnya bertahun-tahun lalu.
Bahkan, Hotman mengaku punya dua rumah di Sunter Hijau.
"Memang dari dulu saya masih naik motor memang ktpnya di sini, Sunter Hijau. Dan rumahnya saya kira satu, ternyata masih ada dua di sini," tandasnya.