"Eh mau tau dong kalian kenalnya dimana sih?," tanya Iis.
"Iya, kenalnya dimana dulu, ketemunya pertama kali," tanya Ibnu Jamil.
Sambil malu-malu, Fadel yang kala itu mengenakan kemeja putih membeberkan awal pertemuan mereka.
"Kenalnya di acara sih, dikenalin sama temen," jawab Fadel.
Muzdalifah pun mengaku, mau dinikahi Fadel Islami karena perhatian pada anak-anaknya.
Ia berharap calon suaminya itu bisa menyayangi dan menghormatinya.
Baca: Fadel Islami Jatuh Cinta karena Sering Dimasakkan Nasi Goreng oleh Muzdalifah
Baca: Tak Mengincar Harta Muzdalifah, Fadel Islami Akui Merasa Nyaman Karena Sifat Sang Janda Kaya
Tak hanya itu, Muzdalifah pun ingin anak-anaknya dihargai oleh Fadel Islami.
"Mudah-mudahan sayang sama saya (nangis). mudah-mudahan selalu menghormati saya dan anak-anak saya."
"Saya enggak mau anak-anak saya enggak dihargai sama bapaknya," kata Muzdalifah sambil bercucuran air mata.
Ia berharap pernikahannya dengan Fadel Islami merupakan yang terakhir kalinya.
"Mudah-mudahan ini yang terakhir buat saya. Anak-anak suka sekali dan sayang," ujar Muzdalifah kepada Uya Kuya.
(Tribunnews.com/Bunga)