News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Sinopsis My ID is Gangnam Beauty Episode 12 Tayang Hari Ini, Mi Rae Menolak Kyung Seok & Woo Young

Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Pravitri Retno W
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Simak sinopsis drama korea My ID is Gangnam Beauty episode 12 yang akan tayang di Trans TV pada 30 April 2019.

TRIBUNNEWS.COM - Simak sinopsis drama korea My ID is Gangnam Beauty episode 12 yang akan tayang di Trans TV pada 30 April 2019.

My ID is Gangnam Beauty akan tayang di Trans TV mulai senin, 15 April 2019 mulai pukul 18.00 WIB dari Senin hingga Jumat.

Pada episode sebelumnya (episode 11), Kyung Seok menanyakan perasaan sebenarnya Mi Rae soal dirinya.

Lalu bagaimaka kelanjutan kisah asmara Mi Rae dan Kyung Seok?

Baca: Sinopsis My ID is Gangnam Beauty Episode 11 Tayang Hari Ini, Mi Rae Jatuh Cinta pada Kyung Seok

Baca: Di Indonesia Diputar Sejak Subuh, Berapa Uang yang Dihasilkan Film Avengers: Endgame dalam 5 Hari?

Berikut sinopsis My ID is Gangnam Beauty episode 12. AWAS SPOILER!

Mi Rae hanya terdiam saat tangannya ditahan dan mendapat pertanyaan itu.

Mi Rae langsung meminta maaf dan tegaskan dirinya menganggap Kyung Seok sebagai teman.

Mi Rae anggap Kyung Seok hanya teman ()

Mendengar hal itu, Kyung Seok penasaran dengan siapa Mi Rae menaruh hati.

Mi Rae mengaku tidak menyukai orang lain.

Kang Mi Rae pergi dengan perasaan tidak nyaman.

Sampai di rumah, Mi Rae masih memikirkan ucapan Kyung Seok.

Mi Rae masih berpegang teguh tidak akan menyukai Kyung Seok demi kedamaian hidupnya dari cibiran orang-orang.

Dan Kyung Seok yang sudah sampai rumah terlihat sangat kesal.

Kyung Seok menyayangkan deklarasi pertemanan Mi Rae.

Paginya, Mi Rae masih terlihat menghindari Kyung Seok.

Dan di kampus, ada pengumuman Kelun membuka kursus untuk jurusan Kimia yang dilakukan oleh CEO Kelun sendiri, Hye Sung.

Sebelum kursus, Hye Sung mengisi kuliah singkat di dalam kelas.

Saat Hye Sung masuk, semua mahasiswa memberi tepuk tangan.

--------------------------------------------------------------

Sementara Kyung Seok justru mendatangi salon yang pernah menawarinya dulu.

Kyung Seok mendatangi salon untuk mendapatkan bayaran yang dijanjikan.

Setelah selesai merubah gaya rambutnya, Kyung Seok masuk dan menarik perhatian banyak orang.

Kyung Seok merubah warna rambutnya.

Kuliah selesai, Hye Sung dan Kyung Seok saling bertemu.

Hye Sung menanyakan kondisi anaknya karena Kyung Seok mengubah penampilan.

Para senior pun juga membicarakan penampilan Kyung Seok.

------------------------------------------------------------

Tanpa disengaja, Kyung Seok menabrak Mi Rae.

Mi Rae jelas selalu salah tingkah di depan Kyung Seok.

--------------------------------------------------------------

Hye Sung langsung pergi makan siang bersama Kyung Hee.

Hye Sung menunjukkan penampilan baru Kyung Seok pada putrinya.

Hye Sung dan Kyung Hee menduga-duga Kyung Seok sedang patah hati atau bahkan memiliki pacar.

--------------------------------------------------------------

Kyung Seok akhirnya membayar penuh semua sewa kamar kepada Woo Young.

Woo Young tahu jika uang tersebut didapat dari menjadi model rambut.

Semalaman Kyung Seok tidak bisa tidur.

-------------------------------------------------------------

Paginya, warna rambut Kyung Seok telah berubah.

Mi Rae melihat Kyung Seok di perpustakanan, begitu juga sebaliknya.

-----------------------------------------------------------

Ujian telah berakhir.

Semua mahasiswa ingin habiskan waktu untuk bermain-main.

Kang Mi Rae mendapat panggilan dari Na Hye Sung.

Sedangkan tae Young dan Tae Hee berjalan bersama.

Tae Hee kesal Tae Young tidak membelanya saat kembali bertemu Chan Woo.

------------------------------------------------------------

Soo A kembali memberi makan pada kucing yang dia beri nama Dong Won.

Ternyata nama tersebut sama dengan nama teman satu kelasnya, Dong Won.

Sejak pertama Soo A beri nama kucing tersebut, Dong Won sudah kegeeran.

Dia anggap Soo A menyukai dirinya karena pemberian nama tersebut.

-------------------------------------------------------------

Hye Sung ajak Mi Rae makan bersama.

Ternyata Hye Sung ingin menanyakan soal Kyung Seok pada Mi Rae.

Melihat reaksi Mi Rae, Hye Sung langsung menanyakan keadaannya.

-------------------------------------------------------------

Sementara itu, Soo A mendaftar karyawisata di Kelun.

Soo A melihat daftar nama pemohon yang ikut kek karya wisata dan tidak menemukan nama Mi Rae atau Kyung Seok.

Kyung Seok masuk dan ikut mendaftar karya wisata.

Namun ucapan Kyung Seok kembali kasar pada Woo Young, hingga Woo Young anggap Kyung Seok marah pada dirinya.

--------------------------------------------------------------

Kang Mi Rae akhirnya mengungkapkan perasaannya pada ibu Kyung Seok.

Hye Sung pun menganggap jika Kyung Seok juga menyukai Kang Mi Rae.

Namun Mi Rae kemudian juga ungkapkan ketakutannya mendekati Kyung Seok.

Mi Rae juga masih memikirkan jika Soo A juga menyukai Kyung Seok, dan dia anggap jika Soo A yang pantas untuk Kyung Seok.

Namun Hye Sung tetap sarankan untuk tidak dengarkan ucapan orang lain.

Dan Hye Sung anggap jika orang tercantik yang juga menyukai Kyung Seok tidak jauh berbeda dengan Kang Mi Rae.

-------------------------------------------------------------

Saat perjalanan pulang, Woo Young bertemu dengan Mi Rae.

Woo Young meminta waktu Mi Rae untuk ngobrol sebentar.

Awalnya Woo Young ajak Mi Rae untuk ikut karyawisata di Kelun.

Dan Mi Rae langsung tertarik dengan ajakan tersebut.

Sebelum berpisah, Woo Young ajak Mi Rae untuk nonton film berdua.

------------------------------------------------------------

Sementara Soo A di rumah merasa berat badannya bertambah.

Soo A putuskan untuk meminum obat diet.

-------------------------------------------------------------

Dong Won kembali datangi Soo A, dia meminta Soo A untuk tidak memberikan kucing yang bernama Dong Won makanan kaleng.

Tidak berbicara lama, teman-teman sudah datang untuk ikut kelas karyawisata.

Saat Kyung Seok datang dan masih terlihat cuek dengan Soo A.

Kemudian saat masa perkenalan, Mi Rae dan Kyung Seok hanya terdiam dan saling menatap.

--------------------------------------------------------------

Yoon Byul datang ke ruang Woo Young dan berniat mengutarakan perasaannya.

Dengan gaya yang datar, Yoon Byul berikan secarik surat untuk asdosnya tanpa banyak kata.

Woo Young membaca surat kecil itu, dan terkejut isinya adalah sebuah pernyataan cinta.

-------------------------------------------------------------

Dan di lab Kelun, semua mahasiswa diajari dasar pembuatan parfum dan bahan dasar parfum.

Mi Rae pun terlihat ahli dalam hal ini.

Karena bakatnya dan hasil parfumnya, Mi Rae ternyata sudah dikenal banyak orang Kelun.

Meski begitu, pandangan Kyung Seok masih tidak peduli.

------------------------------------------------------------

Woo Young yang baru saja mendapat pernyataan cinta nampak binggung sampai tidak sadar bertemu Hyun Jung di jalan.

Hyun Jung menyapa dan mengajak Woo Young untuk makan malam bersama.

-------------------------------------------------------------

Selsai dari lab Kelun, semua mahasiswa yang mengikuti karyawisata langsung pergi ke cafe.

Meski Kyung Seok juga datang, dirinya tidak ikut bergabung dengan teman-temannya.

Sementara Woo Young yang masih termenung, makan bersama Hyun Jung juga masih terdiam.

Woo Young akhirnya menceritakan hal yang baru saja dia alami.

Woo Young hanya berpikir bagaimana cara menolak cewek baik seperti Yoon Byul.

Woo Young ingin tolak Yoon Byul ()

Hyun Jung akhirnya memberikan saran cara yang baik untuk menolak perempuan.

Hyun Jung meminta Woo Young untuk menolak dengan sopan.

Dan di meja jurusan kimia, mereka membicarakan pria idaman.

Saat giliran Mi Rae ditanya, bagaimana sosok pria yang disukainya, Mi Rae hanya ingin pria yang biasa.

Setelah Mi Rae menjawab, Kyung Seok langsung pergi.

--------------------------------------------------------------

Kyung Seok yang pergi justru kehujanan dan berniat membeli payung di minimarket.

Hal ini mengingatkannya pada Mi Rae yang sempat memberikan dirinya payung, Kyung Seok langsung membelikan dua payung.

Namun Kyung Seok justru bertemu Soo A di depan cafe.

Kyung Seok kembali ingatkan Soo A untuk tidak bersikap menganggu, dan Soo A tetap mengaku menyukai Kyung Seok dengan tulus.

Soo A kembali ungkapkan perasaannya pada Kyung Seok ()

Soo A yang mendengar Mi Rae akan keluar cafe, dia berlari dan memeluk Kyung Seok.

Benar saja, Mi Rae keluar dan melihat Soo A memeluk Kyung Seok.

Tanpa berkata-kata, Mi Rae berlari dan pergi meninggalkan mereka.

Kyung Seok langsung mendorong Soo A dan meninggalkannya.

Kyung Seok berlari mencari Mi Rae, karena tidak segera bertemua Kyung Seok berusaha menghubungi Mi Rae.

Dan Mi Rae menangis di bawah hujan teringat Soo A dan Kyung Seok bersama.

Akhirnya Kyung Seok bertemu Mi Rae, dia memberikan teduhan payung.

Kyung Seok kejar Mi Rae ()

Kyung Seok kembali tegaskan jika dia tidak menyukai Soo A.

Kyung Seok juga ucapkan jika dia menyukai Mi Rae, dia ingin Mi Rae menjadi kekasihnya.

Kyung Seok nyatakan cinta ()

Mi Rae masih heran mengapa pria setampan Kyung Seok bisa menyukai wanita dengan operasi plastik seperti dirinya.

Dan Mi Rae masih memikirkan pikiran orang jika mereka berpacaran.

Mi Rae juga menolak Kyung Seok, dia anggap mereka tidak bisa bersama.

Mi Rae tegaskan jika Kyung Seok tidak punya kesempatn untuk bersama.

Mendapat jawaban yang mengecewakan, Kyung Seok meninggalkan Mi Rae, mereka pun berpisah.

Mi Rae dan Kyung Seok berpisah dengan kesedihan.

Mi Rae menangis tidak bisa bersama Kyung Seok karena ketakutan dirinya ()

-------------------------------------------------------------

Hari selanjutnya di karyawisata, Soo A mendapat minuman dari Dong Won.

Soo A belum sadar jika minuman itu dari Dong Won.

Dan saat makan siang, Soo A kembali tunjukkan jika dia keturunan berbadan kurus.

Soo A habiskan semua makanan dengan lahap tanpa takut gendut.

Mi Rae yang baru berangkat langsung bertemu Kyung Seok.

Kyung Seok ingin ajak bicara Mi Rae.

Kyung Seok akan berhenti menyukai Mi Rae jika Mi Rae merasa akan menganggunya.

Dia juga jelaskan jika dirinya tidak bisa lagi berteman dengan Mi Rae.

Kyung Seok hanya akan menunggu Mi Rae.

------------------------------------------------------------

Tae Sik dan Eun Sim masih bangga dengan sebutan 'Gangnam Beauty' dan mengingat kisah asmaranya dulu.

Mereka ingin mampir ke rumah Woo Young baru ke rumah Mi Rae.

Di waktu bersamaan, Hye Sung dan Kyung Hee juga ada di rumah Woo Young.

Mereka pun bertemu dan saluing berkenalan.

Mereka pun minum bersama, dan saling membicarakan anak-anak mereka.

Ibu Mi Rae pun memuji kecantikan Hye Sung dengan sebutan Gangnam Beauty.

Mendengar pujian itu, Kyung Hee marah dan jelaskan jika ibunya tidak jalani operasi plastik.

Kyung Hee tegaskan ibunya bukan Gangnam Beauty ()

Ucapan Kyung Hee itu membuat orang tua Mi Rae tersadar jika anaknya bukan dipuji melainkan dikatakan operasi plastik.

--------------------------------------------------------------

Sementara di lab Kelun, semua selesai karyawisata.

Soo A mendapat pesan dari Tae Young untuk bertemu.

Dan Mi Rae yang menunggu bis juga bertemu Kyung Seok, namun Kyung Seok sama sekali tidak menyapa Kang Mi Rae.

Mi Rae mendapat panggilan dari Woo Young dan Mi Rae baru ingat jika mereka berencana untuk nonton film.

--------------------------------------------------------------

Setelah selesai menonton film, ternyata Woo Young telah pesan tempat untuk makan bersama Mi Rae.

Pada saat bersamaan, Woo Young juga ungkapkan perasaannya pada Mi Rae.

Woo Young nyatakan cinta pada Mi Rae ()

Saat mendengar hal itu, Mi Rae terdiam.

Woo Yuung selama ini ragu untuk mengungkapkan perasaannya, dia akui telah jatuh cinta pada pandangan pertama pada Mi Rae.

Saat ditanya alasannya, Woo Young hanya menyukai Mi Rae karena dia cantik.

Sementara Kyung Seok di cafe curhat dengan Woo Jin jika dalam masalah perempuan.

Dan sedangkan Mi Rae masih terkejut dengan perasaan Woo Young.

Mi Rae lebih terkejut jika Woo Young menyukai perempuan dari penampilannya.

Mi Rae heran Woo Young bisa menyukai dirinya hanya karena cantik ()

-------------------------------------------------------------

Woo Young dan Mi Rae pulang bersama, mereka masih merasa canggung.

Sebelum masuk, Mi Rae sadar dan harus segera ucapkan jawaban untuk Woo Young.

Mi Rae kembali dan memanggil Woo Young.

Mi Rae langsung menolak cinta Woo Young dan meminta maaf.

Saat ditolak, Woo Young beri saran jika tidak boleh meremehkan diri sendiri.

Dan Woo Young juga terang-terangan tahu jika Mi Rae dan Kyung Seok saling menyukai.

Mi Rae menangis mendengar ucapan Woo Young, lengan Mi Rae pun dipegang Woo Young.

Kyung Seok melihat mereka berdua dari jauh.

Kyung Seok lihat Mi Rae dan Woo Young bersama ()

Bagaimana kelanjutan kisah cinta Mi Rae?

Baca: Sinopsis SKY Castle Episode 11 Tayang TransTV Hari Ini, Kehadiran Kim Hye Na Bawa Rahasia Besar

Saksikan drama korea My ID is Gangnam Beauty setiap hari Senin - Jumat di Trans TV pada pukul 18.00 WIB.

Berikut link live streaming TransTV.

LINK >>>>

Dan berikut sinopsis My ID is Gangnam Beauty sebelumnya.

#1

#2

#3

#4

#5

#6

#7

#8

#9

#10

(Tribunnews.com/ Siti Nurjannah Wulandari)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini