Bersahabat dengan Jimin BTS, seorang YouTuber sebut sifat idol K-Pop ini tak berubah sejak sekolah.
TRIBUNNEWS.COM - Seorang YouTuber Korea Selatan, NIHOO alias Kim Dae Hoon membicarakan tentang persahabatannya dengan Jimin BTS.
Pada Rabu (15/5/2019), Kim Dae Hoon mengunggah video tanya jawab di saluran YouTube miliknya.
Ia menjawab semua pertanyaan yang diberikan warganet, termasuk tentang hubungannya dengan Jimin BTS.
Kim Dae Hoon sendiri merupakan teman sekolah menengah Jimin semasa masih di Busan.
Baca: Tak Sadar Digoda Jimin BTS, Suga Buat ARMY Gemas karena Ekspresi Kagetnya saat Ditepuk
Baca: BTS Pernah Diperlakukan Buruk sebelum Sukses, Tak Diberi Ruang Ganti hingga Dipandang Rendah
Baca: Jin BTS jadi Satu-satunya Idol K-Pop yang Masuk ZIG Index, Kalahkan Harry Styles dan Camila Cabello
Ia menceritakan kesan pertamanya saat mengenal Jimin, juga mengapa member BTS satu ini sangat populer di sekolah.
Saat pertama kali bertemu Jimin BTS, Kim Dae Hoon melihat temannya tersebut sebagai anak yang lucu karena berpipi tembam.
"Pertama kali aku melihat Jimin, dulu dia memiliki pipi tembab. Versi lucu dari yang sekarang ini. Aku pikir dulu dia terlihat lebih lucu dibanding sekarang," ujar Kim Dae Hoon.
Awalnya, Kim Dae Hoon mengira Jimin adalah anak pendiam.
Namun, semakin lama mereka saling mengenal, Jimin BTS ternyata sangat hiperaktif dan suka bercanda.
"Aku kira dia adalah anak yang lucu dan pendiam," kata Kim Dae Hoon.
"Menghabiskan waktu bersamanya, aku semakin tahu bahwa ternyata dia hiperaktif. Dia juga suka bercanda," lanjutnya.
Tak hanya itu, kepribadian Jimin BTS juga sangat baik.
Karena kepribadiannya, pria bernama asli Park Jimin ini sangat populer di sekolah.