Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Agung Hercules meninggal dunia setelah berjuang melawan kanker otak yang dideritanya.
Kabar meninggalnya Agung Hercules dibenarkan oleh manajernya, Peter.
“Iya benar (Agung Hercules) meninggal,” kata Peter saat dihubungi wartawan, Kamis (1/8/2019).
Peter tidak memberikan detail, kapan Agung menghembuskan nafas terakhir.
“Saya sedang otw ke sana,” katanya.
Baca: BPJS Kesehatan Bagi Agung Hercules Adalah Berkah
Kabar meninggalnya Ade tersebut mulanya tersebar dari pesan singkat. Tertulis di pesan tersebut, bahwa Ade menghembuskan nafas terakhir di RS Dharmais.
Kemudian, sejumlah selebriti di antaranya Ernest Prakasa pun menuliskan ucapan belasungkawa melalui Instagram Stories.
Agung Hercules sempat dirawat karena penyakit kanker otak stadium 4. Kondisi fisik pria nama asli Agung Santoso ini, terlihat sangat berubah dari kondisi dirinya beberapa tahun lalu.
Baca: Innalillahi Wainna Illaihi Rojiun Kabar Duka dari Ernest Prakasa, Agung Hercules Meninggal Dunia
Agung tutup usia di umurnya yang ke 51 tahun. Pria kelahiran Malang itu merupakan pedangdut dan binaragawan, yang terkenal sejak merilis single Astuti (2003) lalu.
Tampak Kurus
Untuk kali pertama, Agung Hercules akhirnya bicara mengenai penyakit yang dideritanya, ungkap kronologi hingga biaya pengobatan.
Agung Hercules dan istrinya, Mira, akhirnya menyapa melalui kanal YouTubenya Agung Hercules TV dan berbicara mengenai penyakit yang diidapnya.
Dalam video berdurasi 5 menit 39 detik tersebut, Mira mewakili Agung Hercules menjelaskan kondisi terkini dari pelantun lagu 'Astuti' tersebut.