News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Agung Hercules Meninggal

Agung Hercules Meninggal Dunia, Kilas Balik Awal Mula Sakit Kanker Otak yang Renggut Nyawanya

Penulis: Daryono
Editor: Sri Juliati
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Agung Hercules semasa sehat bersama istri tercinta, Mira Rahayu.

Walau masih dalam tahap pemulihan pasca pengobatan kanker otak jenis glioblastoma stadium 4, Agung Hercules juga tetap menjalani hobinya.

Seperti yang kita ketahui, hobi Agung Hercules adalah olahraga semacam angkat beban menggunakan barbel.

Namun, kini kondisinya berbeda, pemilik jargon 'Tak Goyang Barbel Melayang' ini pun akhirnya mengakui bahwa ia masih melakukan olahraga.

Bahkan menurut penuturan sang istri, Mira Rahayu, suaminya itu melakukan latihan selama beristirahat di rumah.

"Alhamdulilah itu semuanya sudah kita lalui. Jadi sekarang mungkin akan lebih banyak beristirahat di rumah," terangnya.

Di tengah penuturan sang istri, tiba-tiba tangan Agung Hercules bergerak memeragakan seseuatu.

Rupanya, Agung Hercules mulai melatih fisiknya untuk bermain gitar.

"Paling apa, ini ya, kayak apa namanya (memeragakan bermain gitar)," ucap Agung Hercules dengan sedikit terbata-bata.

"Main gitar, untuk mengingat lagi, melatih (konsentrasi)," bantu sang istri.

Kolase TribunStyle (Kesetiaan istri Agung Hercules)

Penggunaan musik sebagai alat terapi dalam kesehatan memang sudah digunakan sejak zaman Romawi kuno.

Melansir dari MD Anderson Cancer Center, terapi musik adalah alat terapi utama yang digunakan dalam sebagian besar program pengobatan integratif di pusat-pusat kanker besar di seluruh negara.

Ketika digunakan bersamaan dengan perawatan kanker konvensional, terapi musik telah ditemukan untuk membantu mengurangi rasa sakit dan ketidaknyamanan; meningkatkan mood dan mengurangi stres; meningkatkan kualitas hidup; dan memungkinkan pasien untuk mengomunikasikan ketakutan, kesedihan, atau perasaan lainnya dengan lebih baik.

Tak hanya itu, Agung Hercules pun sempat melakukan latihan di kolam renang seperti yang sempat dikabarkan beberapa waktu lalu.

"Mungkin juga sering jalan-jalan di kolam untuk melatih napas," terang sang istri.

Menurut hasil penelitian dari Catholic University of Louvain, Belgium, olahraga di kolam renang memang direkomendasikan untuk orang-orang pengidap asma dan dapat menurunkan kambuhnya penyakit tersebut.

Hal ini disebabkan karena tingginya kelembapan udara di sekitar kolam renang tidak terlalu merangsang kambuhnya penyakit.

Posisi tubuh mendatar saat berenang juga membawa dampak positif bagi pernapasan.

Pada posisi tersebut, tubuh tidak perlu menopang terlalu banyak tekanan dibanding olahraga lainnya, seperti berlari dan sebagainya.

Selain olahraga di dalam kolam renang, Agung Hercules pun mengakui rutin melakukan berbagai olahraga lain.

"Terus panahan ya? Olahraga apa pun yang bisa dilakukan di rumah ya," ungkap sang istri.

Tak Kenali Sahabat

Kondisi Agung sempat membaik setelah menjalani perawatan. 

Menurut komedian Peppy, saat itu, kondisi Agung sudah lebih membaik.

"Mas Agung, segeran kok, sudah ketawa-ketawa," ujar Peppy saat ditemui di RSUD Kota Tangerang, Banten, Minggu (16/6/2019) malam.

Menyusul rekan artisnya yang lain, Jeremy Tetty juga tampak menjenguk Agung Hercules.

Dilansir dari tayangan Silet RCTI edisi Selasa (18/6/2019), Jeremy Tetty tampak mengungkap momennya ketika menjenguk Agung Hercules.

Saat itu, Jeremy Tetty mengaku kaget saat Agung Hercules tak mengenal dirinya.

"Tadi waktu masuk ke kamarnya, dia sempat tidak kenal saya. Dia butuh waktu beberapa detik, dilihat-lihat dulu ini siapa," ungkap Jeremy Tetty dilansir TribunnewsBogor.com.

Agung Hercules, Komedian Epy Kusnandar (kolase/dok Tribunnews.com)

Mengetahui Agung Hercules lupa akan sosoknya, Jeremy Tetty pun langsung mendekatinya.

Beberapa detik setelah melihat Jeremy Tetty, Agung Hercules pun akhirnya mengenalnya.

Berkaca pada pengalaman itu, Jeremy Tetty pun mengungkap bahwa Agung Hercules perlu beberapa detik untuk bisa berpikir dengan jelas.

"'Agung, masa lupa sama aku sih ?' Dari dekat (dilihat Agung Hercules), baru dipeluk cipika-cipika."

"Kayaknya dia butuh waktu beberapa second untuk komunikasi, komunikasinya juga belum lancar seperti dulu, jadi dia butuh waktu untuk mengenal orang juga," ungkap Jeremy Tetty.

Kesehatan Naik Turun

Selama perawatan, kondisi kesehatan Agung naik turun. 

Pada 21 Juni 2019, kondisi Agung sempat drop. 

Hal tersebut disampaikan Ferdians Setiadi, rekan Agung Hercules yang pada Sabtu (21/6/2019).

"Hari Kamis ngedrop lagi, masuk rumah sakit lagi," kata Fedians Setiadi, mengutip Grid.id.

Ferdians melaporkan bahwa Agung dilarikan ke rumah sakit di daerah Bandung.

"Rumah sakitnya di Bandung. Saya belum berani kasih tau, karena keluarga cuma kasih tau gitu aja. Biar suruh istirahat dulu," sambungnya.

Menurut cerita Ferdians Setiadi, kondisi Agung Hercules sudah dinyatakan stabil sehingga dapat dipindahkan ke Bandung.

Namun, Agung Hercules masih harus menjalani perawatan karena adanya penyakit yang diidapnya.

"Hari Selasa kan pulang ke Bandung. Ya kondisinya kalo dibilang baik sih enggak, karena muncul lagi ya si tumornya yang keempat."

"Cuma karena kondisinya stabil jadi pulang ke Bandung kan, hari Selasa malam," imbuhnya.

(Tribunnews.com/Daryono/Khairunnisa)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini