Sinopsis Film Shooter, Mark Wahlberg, Malam Ini Senin 12 Agustus 2019 Pukul 21.00 WIB di TransTV
TRIBUNNEWS.COM- Film Shooter pertama kali dirilis pada 23 Maret 2007.
Film berdurasi 126 menit ini disutradarai oleh Antoine Fuqua.
Skenarionya digarap oleh Jonathan Lemkin.
Baca: The Hunt: Ketika tragedi di dunia nyata memengaruhi film dan televisi
Film ini memakan anggaran sebesar 61 juta dolar AS.
Kesuksessan film ini mampu meraup 95,7 juta dolar AS.
Shooter dibintangi oleh aktor dan aktris papan atas antara lain, Mark Wahlberg, Michael Pena, Rhona Mitra, Danny Glover, Kate Mara.
Melansir dari IMDb, film ini masuk ke dalam 2 nominasi ajang perfilman.
Dua nominasi tersebut adalah World Stunt Awards 2008 untuk kategori Best High Work dan Young Entertainer Awards 2017 dalam kategori Best Recurring Young Actress 9 and Under.
Baca: Perankan Karakter Tangguh dalam Film Mahasiswi Baru, Sonia Alyssa Angkat Bicara
Baca: 9 Pemain Silsila, Drama India Terbaru di ANTV Mulai Selasa 13 Agustus 2019 Lengkap dengan Sinopsis
Sinopsis Film Shooter:
Bob Lee Swagger (Mark Wahlberg) salah seorang mantan penembak jitu Amerika Serikat.
Ia pensiun pasca misi yang menewaskan teman baiknya.
Swagger dibujuk lagi oleh FBI untuk bekerjasama pada sebuah misi terakhir kalinya.
Keputusannya menerima tawaran itu berubah menjadi petaka.
Ia dijebak. Dan dituduh sebagai penyebab kekacauan yang mengincar nyawa presiden.