TRIBUNNEWS.COM - Melihat sosok Denada saat ini, tentu publik akan salut dengan ketabahan hati ibunda Shakira Aurum ini.
Ya, Denada kini tengah berjuang keras demi kesembuhan anaknya yang menderita kanker darah tersebut.
Denada bahkan kini tak lagi berdomisili di Jakarta, ia harus bolak-balik Jakarta-Singapura lantaran Shakira Aurum dirawat di Negeri Singa tersebut.
Tentu saja ini bukan hal yang mudah bagi Denada.
Dan akhirnya, pada vlog Melaney Ricardo yang diunggah pada Selasa (20/8/2019) kemarin, Denada berkesempatan menyampaikan isi hatinya.
Secara blak-blakan, Denada mengaku dirinya sudah menjual semua aset demi kesembuhan Shakira.
"Betul-betul, semuanya (sudah dijual).
"Tapi kan, sekarang kita lihat, ngomongnya kalau materi, gampangnya dibandingin aja lah.
"Ini kan antara materi sama kehidupan anak gue.
"Tentu saja itu bukan suatu hal yang bisa dibandingkan.
"Dan aku merasa, makanya aku bilang Tuhan itu nggak ninggalin kita kok.
Baca: Bikin Aura Kasih Geram karena Sebut Pabrik Susu, Yan Widjaya: Aku Sudah Minta Maaf karena Khilaf
Baca: Hartanya Habis Terjual Demi Kesembuhan Sang Buah Hati, Denada: Nggak Ada yang Perlu Disesali
"Sebegini berat yang harus kita jalani, Tuhan sudah persiapkan aku dengan apapun barang-barang yang kujual itu, ya memang sudah dipersiapkan Tuhan untuk hari ini.
"Jadi buat aku, nggak ada yang aku sesali," kata Denada kepada Melaney sebagaimana Grid.ID kutip dari kanal YouTube Melaney Ricardo.
Denada mengaku sudah melewati masa-masa di mana ia merasakan jatuh bangunnya kehidupan.