Bersama OM Monata inilah Nella banyak belajar dan banyak memiliki penggemar yang menamakan diri "Nella Lovers"
OM Monata memang cukup terkenal, termasuk salah satu personelnya, yaitu Sodiq yang juga banyak digemari.
Nella tak hanya membawakan lagu dangdut dengan cengkok melayu biasa.
Dia juga membawa nuansa naru dengan penampilannya yang sopan, tapi suaranya tetap mantap
Nella juga kerap menyanyikan lagu dengan gaya pop-dangdut yang sedang dipopulerkan oleh Via Vallen.
Tak heran, sejak saat itu banyak penggemar yang membandingkan Nella dan Via Vallen karena gaya bernyanyi mereka hampir sama.
Satu hal yang yang menjadi prinsip Nella Kharisma adalah dia tidak suka berpakaian terbuka.
Dikabarkan dia memang menolak tampil terbuka karena bukan untuk menjual tubuh, tapi dia ingin menjual suaranya saat bernyanyi.
Tak butuh waktu yang lama, Nella kembali mengeluarkan gebrakan dengan single pertamanya, Konco Mesra.
Nella Kharisma digandeng oleh label Nagaswara pada tahun 2017.
Lagu pertamanya, Konco Mesra diciptakan oleh R. Husin Albana dan menjadi salah satu lagu dangdut yang paling banyak ditonton di Youtube.
Hingga berita ini dibuat, video Konco Mesra telah ditonton lebih dari 167 juta kali
Selain "Konco Mesra", lagu Jaran Goyang juga menjadi salah satu lagu yang sangat terkenal.
Hanya saja, jika dibandingkan dengan Via Vallen, Nella termasuk masih jarang tampil di layar kaca.