TRIBUNNEWS.COM - Kasus penyelundupan Harley Davidson dan sepeda Bompton dalam pesawat Garuda Indonesia masih banyak dibahas publik.
Kasus tersebut menyeret nama Direktur Utama (Dirut) Garuda Indonesia, I Gusti Ngurah Askhara Danadiputra atau biasa disebut Ari Askhara.
Sebagai pelaku, Ari Askhara kemudian diberhentikan sebagai Dirut Garuda Indonesia.
Pemecatan diumumkan langsung oleh Menteri BUMN, Erick Thohir saat jumpa pers bersama Menteri Keuangan Sri Mulyani, pada Kamis (5/12/2019) di Kantor Kementerian Keuangan.
Baca: Cara Aman Simpan Uang di Safety Box, Agar Tidak Mengalami Kejadian seperti Iis Dahlia
Baca: Uang 225 Juta Milik Iis Dahlia Raib Begitu Saja di Brankas Hotel: Pihak Hotel Tak Peduli, Iis Murka
"Saya akan memberhentikan saudara Direktur Utama Garuda dan tentu proses ini ada prosedurnya," ujar Erick di Kementerian Keuangan, Jakarta, Kamis (5/11/2019).
Nama suami Iis Dahlia ikut terseret kasus penyelundupan
Dikutip dari Tribunnews.com, pedangdut Iis Dahlia buka suara terkait isu sang suami, Satrio Dewandono.
Sang suami kerap disebut menjadi pilot pesawat Garuda yang menyelundupkan onderdil Harley Davidson dan sepeda Brompton.
Karena terus diberi pertanyaan serupa, akhirnya Iis Dahlia mengklarifikasi hal tersebut melalui Instagram Story-nya.