TRIBUNNEWS.COM - Potret suami Soraya Gaque, Ekki Soekarno tergolek lemah karena infeksi paru-paru dan serangan jantung.
Artis Soraya Haque setia mendampingi suaminya, Ekki Soekarno yang tampak terbaring lemah dengan selang bantu pernapasan di bagian mulut hingga hidungnya.
Ekki Soekarno tumbang hingga harus dirawat di ICU karena mengalami infeksi paru-paru dan juga serangan jantung.
Kabar ini kali pertama diketahui dari unggahan putri Soraya Haque dan Ekki Soekarno, Nadia Ayesha Soekarno.
Putri dari Soraya Haque, Nadia Ayesha Mieke Soekarno atau Nadia Soekarno menjelaskan perihal penyakit yang diderita sang ayah, Ekki Soekarno.
Diketahui dari unggahan Soraya di akun Instagramnya @sorayahaque, Ekki Soekarno terlihat sedang terbaring lemah. Alat bantu napas terpasang di bagian mulut Ekki.
• Deretan Fakta Autopsi Jenazah Lina, Pemeriksaan Racun Hingga Jantung Mantan Istri Sule
Menurut Nadia, ayahnya pertama kali masuk rumah sakit pada 16 Januari 2020.
Saat itu, kondisi Ekki tengah drop. Bahkan, suhu badannya mencapai 39 derajat celcius.
Setelah kondisinya tak kunjung membaik, Ekki akhirnya dilarikan ke rumah sakit untuk segera mendapat penanganan.
"Dari hasil rontgen-nya itu untuk paru-paru yang sebelah kanan itu memang banyak flek putih, dan itu memang ada infeksi paru-paru di situ," ucap Nadia kepada Kompas.com via sambungan telepon, Sabtu (18/1/2020).