"Saya tahu kabarnya dari Zaskia, dia bilang 'Ashraf enggak ada' gitu," kata Hanung.
"Terus saya langsung loncat, tidak percaya, saya langsung cek Whatsapp," jelasnya.
Lebih lanjut, Hanung kemudian mendoakan almarhum dan keluarga yang ditinggalkan.
"Saya hanya bisa mendoakan semoga dia khusnul khotimah dan keluarga ditinggalkan dapat kuat dan tabah menghadapi semua ini," tutupnya.
Ashraf Sinclair Meninggal Dunia, Raffi Ahmad Kenang Foto Terakhir dengan Suami BCL
Suami Nagita Slavina ini mengunggah sebuah momen yang merupakan potret terakhir kebersamaannya dengan Ashraf Sinclair di media sosial Instagram miliknya, @raffinagita1717.
Dalam foto hitam putih tersebut, terlihat Raffi tengah selfie dengan rekan artisnya.
Seperti Reza Rahardian, Luna Maya, Gading Martin, Vidi Aldiano, BCL, dan Ashraf Sinclair.
Raffi juga menuliskan keterangan dalam unggahannya itu.
Ia juga mendoakan agar sang sahabat, BCL, diberikan kekuatan.
"(emoticon nangis) @ashrafsinclair Yang kuat yaaa @bclsinclair (emoticon nangis)," tulis Raffi.
"Last Photo with Almarhum (emoticon nangis)," sambungnya.
Tak hanya itu, ucapan duka juga Raffi ungkapkan dalam postingan sebelumnya dan beberapa di Instagram Story.
Dalam postingan sebelumnya, Raffi mengunggah potret kebersamaan BCL dan Ashraf yang tengah berpelukan.