TRIBUNNEWS.COM - Setelah dinyatakan negatif narkoba, artis peran Ririn Ekawati dibawa ke Badan Narkotika Nasional (BNN) Lido, Bogor, Senin (9/3/2020).
Tujuan dari dibawa Ririn ke BNN adalah untuk melakukan pemeriksaan lanjutan terkait dugaan penyalahgunaan narkoba.
Mengutip dari WartaKotaLive, setelah ia dipulangkan polisi pada Minggu (8/3/2020).
Ririn kembali terlihat terlihat di Polres Metro Jaya, Jakarta Barat, Senin pagi.
Ririn Ekawati terlihat dibawa penyidik masuk ke mobil hitam.
Meski terburu-buru, Ririn yang mengenakan kemeja putih itu terlihat cukup tenang.
Bahkan, Ririn juga sempat mengumbar senyuman ke wartawan.
"Saya hanya mengikuti prosedur saja," kata Ririn.
Sementara itu, Kasatnarkoba Polres Jakarta Barat, Ronaldo Siregar mengatakan, Ririn akan menjalani pemeriksaan rambut dan darah di BNN.
"Untuk memastikan, karena dari satu metode pemeriksaan, hari ini RE kami bawa ke BNN untuk melakukan pemeriksaan rambut dan darah," kata Ronaldo seperti dikutip dari Kompas.com.
Diberitakan sebelumnya, Ririn diamankan oleh Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Barat pada Sabtu (7/3/2020) malam.
Ia diamankan oleh pihak kepolisian di kawasan Setia Budi, Jakarta Selatan.
Kasantnarkoba Polres Jakarta Barat, Kompol Ronaldo Siregar membenarkan penangkapan terhadap ibu dua anak tersebut.
Ronaldo mengatakan, Ririn diamankan di kawasan Setia Budi, Jakarta Selatan, pada Sabtu (7/3/2020) malam.