TRIBUNNEWS.COM - Komedian Bopak Castello ikut menanggapi perihal keputusan sang sahabat, Azis Gagap yang mundur dari program televisi.
Hal tersebut disampaikan dalam video yang diunggah di kanal YouTube beepdo, Rabu (1/4/2020).
Bopak menuturkan, sebenarnya keputusan Azis bukan untuk melepas dunia hiburan.
Menurut dia, Azis sedang berada di titik jenuh selama berkarier di dunia hiburan.
Diketahui Azis memang sudah lama muncul di televisi dengan berbagai program acara.
Baca: Nangis Saat Pamit dari OVJ, Azis Gagap Masih Tunggu Kabar Minggu Depan : Kalau Ga Ya Dagang Keripik
"Sebetulnya bukan ninggalin, dia lagi mungkin ada titik jenuh," terang Bopak.
"Dia selama ini lama juga kan," lanjutnya.
Sebelum pamit dari program televisi Opera Van Java (OVJ), Bopak mengaku sempat menghubungi Azis.
Kala itu Bopak sudah mendengar kabar Azis akan pamit dari program tersebut.
"Sebelum dia pisah di OVJ, ane sempat nelpon dia, 'kenapa lo? Denger-denger informasi, katanya mau keluar dari tim kesenian'," ungkap Bopak.
"'Kan awal janjian sama gue punya cita-cita kalau kita pengin jadi milik masyarakat'."
Bopak menjelaskan, ia bersama Azis berjanji untuk menjadi milik masyarakat.
Baik Bopak maupun Azis ingin mengubah kehidupan mereka dari sebelumnya.
Baca: Azis Gagap Pamit dari OVJ, Mpok Alpa Bagikan Video Perpisahan di Balik Layar, Tak Kuat Tahan Tangis
Baca: Dulu Jualan Dimodali Azis Gagap, Jhon Jawir Kini Punya Rumah & Mobil Berkat TOP, Ini Penampakannya
"Pengin mengubah hidup kita', 'kan gitu intinya," tambahnya.