"Rencana awal almarhum Didi Kempot dijadwalkan manggung pada 14 April kemarin di Alun-alun Giri Krida Bakti Wonogiri," katanya saat dihubungi TribunSolo.com, Rabu (6/5/2020).
Baca: Makam Didi Kempot Masih Ramai Dikunjungi, Pengamanan Dilakukan hingga Malam Hari
Baca: Saat Tahlil Malam Pertama Meninggalnya Didi Kempot, Sang Asisten Ingat Pesan Terakhir Sang Maestro
Namun karena adanya pandemi virus Corona ini, konser tersebut sempat diundur pelaksanaannya.
Tak hanya konser, semua rangkaian pelaksanaan Hari Jadi Wonogiri itu juga turut ditunda.
"Kita juga sudah bertemu dengan manajemen Mas Didi Kempot, lalu direscedule ulang, dan fix di 14 Agustus mendatang," jelasnya.
Namun dengan adanya kabar duka tersebut, HUT Wonogiri ke 279 terpaksa tanpa penampilan Didi Kempot.
Air Mata Yan Vellia
Sudah 3 hari Didi Kempot meninggal dunia. Air mata pun belum kering dan seolah tak bisa berhenti dari Yan Vellia.
Masih terekam di ingatan Yan Vellia bagaimana detik-detik kepergian bapak dari dua anaknya ini.
Dalam unggahan terbarunya di akun intagram yanvellia_dkmanagement, Yan Vellia tak bisa menutupi rasa sedihnya.
"Waktu yg TDK bs akn sy lupakan pukul 5-7 dini Hari... Kau menyebut ALLLAHU AKBAR 3X.. ya Allah kau ambil dia.. satu ku mau beri surga kepadanya.. amin," tulis Yan Vellia di akun instagramnya seperti dikutip Tribunnews.com Jumat (8/5/2020) pagi.
Yan Vellia juga menulis ia tak bisa memperkirakan kapan air matanya akan jatuh menetes saat Didi Kempot tak di sisi nya.
Ia mengatakan jika Didi Kempot sudah enak di tempat barunya, di surga.
"Paaaa.. ws kepenak panggonmu.. aku ra lali wektu koe isih Neng njero atiku.. paa... beninge toyo wudhu sing madangi uripku.. sampe aku bisa mengikhlaskan mu... tapi banyu MOTO iki ra gelem mandhek.
https://www.instagram.com/yanvellia_dkmanagement/
(paa, sudah enak tempatmu, aku gak lipa waktu kami masih di dalam hatiku pa, jernihnya air wudhu yang menyonari hidupku sampai aku mengikhlaskanmu. Tapi, air mata ini gak mau berheti.