Diketahui Naisa sudah memiliki subscribers hingga 9 juta lebih.
Sama seperti Cerita Atta, Diary Nay merupakan program realitas untuk menyalurkan bantuan.
Naisa akan menjelajah ke berbagai kehidupan kaum pinggiran.
Melalui program ini, para penonton TRANS 7 diajak untuk lebih mengenal perjuangan masyarakat untuk bertahan hidup.
Tidak hanya itu, Diary Nay juga akan memberikan sedikit bantuan agar bisa membahagiakan sesama.
Diary Nay akan tayang di akhir pekan, yakni hari Sabtu pukul 11.30 WIB.
Selain dua program tersebut, TRANS 7 juga memiliki program lain yang siap untuk menemani para penonton.
Seperti program berjudul Sehat Ala Nabi, membahas perihal pola makan yang dilakukan oleh Rasulullah SAW dalam kehidupannya.
Akan diterangkan saat Rasulullah SAW menjalankan pola hidup sehat sehingga para penonton diharapkan dapat mencontoh perilaku Rasulullah SAW.
Dalam program Sehat Ala Nabi juga dibahas mengenai anjuran dari Alquran dan sunnah dalam menjaga kesehatan tubuh.
Selama Ramadhan, Sehat Ala Nabi tayang setiap hari Senin hingga Jumat pada pukul 14.00 WIB.
TRANS 7 juga memiliki program Sahur Segerr yang menemani waktu sahur.
Sederet artis seperti Denny Cagur, Billy Syahputra, Anwar BAB, Rina Nose, Parto, Mbok Alpa, dan Ferdian siap memberikan hiburan untuk para penonton.
Program Sahur Segerr tayang setiap hari pada pukul 02.00 WIB.