News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Virus Corona

Dewi Perssik Tersiksa Rasakan Ruam karena Covid-19, Telanjang Salah, Nggak Dibuka Gatal

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Mengaku terpapar Covid-19, Dewi Perssik bersyukur kini telah sembuh, sebelumnya Deepe mengalami gejala langka yakni kulit kemerahan.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dewi Perssik mengakui bahwa dirinya serba salah saat sekujur badannya dipenuhi ruam-ruam merah yang merupakan gejala dari Covid-19.

Ruam merah itu menimbulkan rasa gatal pada dirinya jika mengenakan pakaian.

Namun jika ia melepaskan pakaiannya itu juga membuatnya tak nyaman karena panas yang dirasakan.

Belum lagi sesak nafas dan batuk yang tak henti ia rasakan.

Beberapa hari terpapar Covid-19 membuat Depe sapaan akrabnya merasa begitu tersiksa.

Baca juga: Dewi Perssik Menduga Pola Hidupnya yang Terlalu Sehat Picu Covid-19, Mandi Sehari 5 Kali

Baca juga: Dewi Perssik Sembuh dari Covid-19, Kembali Syuting, Kulitnya Mulus Lagi Tanpa Ruam, Ini Tampilannya

"Badan gitu gatal semua. Mau dibuka, telanjang, salah, nggak telanjang gatal semua," ucap Dewi Perssik saat ditemui di kawasan Jl. Kapten Tendean Jakarta Selatan, Senin (28/12/2020).

"Sudah gitu sesak sama batuk juga," ungkapnya.

Mengaku terpapar Covid-19, Dewi Perssik bersyukur kini telah sembuh, sebelumnya Deepe mengalami gejala langka yakni kulit kemerahan. (instagram Dewi Perssik)

Dewi Perssik pernah batuk dan pilek sebelumnya, namun ketika ia terpapar Covid-19 batuk dan pilek yang ia rasakan lebih parah dari biasanya.

"Rasa sakitnya enggak kayak yang pernah aku rasain. Aku pernah demam, tapi enggak begini. Aku batuk, tapi enggak begini. Aku pernah pilek, tapi enggak begini," beber Dewi Perssik.

"Kalau sesak, aku baru sekali ini ngerasain. Aku juga baru ngerasain alergi yang kayak kemarin," lanjutnya.

Baca juga: Adrea Dian, Nunung dan Belasan Artis Kena Covid-19, Gejalanya Beragam, Dewi Perssik Alami Ruam

Baca juga: Ruam di Kulit Mulus Dewi Perssik Usai Terinfeksi Covid-19, Bagaimana Mengenali Gejalanya?

Beberapa hari mengalami Covid-19 membut Dewi Perssik intropeksi diri, menurutnya ini adalah kesempatan untuk dirinya meruntuhkan dosa-dosanya.

"Aku sampai berpikir, Ya Allah, kayaknya itu meluruhkan dosa-dosa aku. Karena aku kan manusia, banyak dosa," ucapnya.

Sempat Stres

Dewi Perssik saat ditemui di kawasan Jl. Kapten Tendean Jakarta Selatan, Senin (28/12/2020). (TRIBUNNEWS.COM/BAYU INDRA PERMANA)

Dewi Perssik akui bahwa dirinya sempat stress ketika terpapar Covid-19 beberapa waktu lalu.

Rupanya bukan hanya Dewi Perssik yang terpapar virus tersebut, tapi ada beberapa orang lagi termasuk sang suami, Angga Wijaya.

Total delapan orang terpapar Covid-19 termasuk dirinya, namun dari delapan orang tersebut dia lah yang paling parah.

"Jadi yang kena bukan cuma aku, ada Aa juga. Totalnya 8 orang, tapi mereka tanpa gejala," kata Dewi Perssik saat ditemui di kawasan Jl. Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Senin (28/12/2020).

"Tapi aku yang agak stres, karena dari 8 orang ini kan yang agak parah aku," sambungnya.

Tak hanya itu saja, rasa stressnya timbul karena saat sakit ia harus memisahkan diri dari orang lain. Terbiasa dibantu asisten saat sakit kemarin dirinya harus melakukan apa-ala sendiri.

"Ditambah lagi biasanya aku ada yang bantu, ada asisten aku, nah ini aku sakit tapi aku sendiri," ungkapnya.

Akui Lengah Protokol Kesehatan

Dewi Perssik ketika ditemui di gedung Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Kamis (19/11/2020). (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

Dewi Perssik akui bahwa dirinya sempat lengah dalam menerapkan protokol kesehatan Covid-19.

Meski sudah menjaga kebersihan diri dan berolahraga, rupanya ia masih kerap tak menjaga jaraknya.

Ia mengakui sebelum dinyatakan positif Covid-19, setiap kali syuting ia masih asik berkerumun dengan orang banyak.

"Jadi intinya aku harus bisa jaga jarak dengan siapa pun, karena kemarin kan aku lebih banyak berkumpul," ujar Dewi Perssik di kawasan Jl. Kapten Tendean Jakarta Selatan, Senin (28/12/2020).

"Dalam arti kata tuh syuting masih kumpul sama temen megang begini (kontak fisik). Kalau sekarang aku het het (jaga jarak) aku lebih trauma," lanjutnya.

Oleh karena itu saat ini dirinya lebih ekstra menjaga jarak dalam tiap kali keluar rumah dan bertemu orang banyak.

Bahkan saat ini ia menggunakan sarung tangan setiap kali syuting karena merasa trauma akan apa yang sempat terjadi pada dirinya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini