Hingga biro perjalanan umrah, haji, dan wisata yang diberi nama Wisatahati Tour and Travel.
Melalui akun Instagramnya pula, dapat diketahui bahwa Wirda Mansur suka dengan bernyanyi.
Hal ini terlihat dari sorotan cerita yang disimpan olehnya.
Tak hanya seorang pebisnis muda, Wirda Mansur juga dikenal sebagai penulis buku.
Sampai saat ini, sudah ada lima buku yang ia tulis sejak tahun 2016, lalu.
Judul-judulnya yakni Reach Your Dreams (2016) dan Be Calm, Be Strong, Be Grateful (2017).
Kemudian ada Be The New You (2018), Remember Me & I Will Remember You (2019).
Baca juga: Klarifikasi Ivan Gunawan setelah Heboh Kabar akan Bertunangan hingga Menikah dengan Bella Aprilia
Baca juga: Jalani Pemeriksaan Kasus Narkoba Suami, Nindy Ayunda Irit Bicara: Minta Doanya Buat Mas Aska
Serta keluaran terbaru di tahun 2020 kemarin, berjudul Unlimited You.
Memiliki pengikut Instagram hingga dua juta lebih, ternyata tak membuat Wirda Mansur merasa seperti artis.
Banyak warganet yang mengidolakan dirinya dan merasa menjadi penggemarnya.
Akan tetapi, ia menerangkan bahwa tak menganggap mereka itu adala para fans.
Melainkan selalu dianggap sebagai teman bahkan saudara sendiri.
(Tribunnews.com/Febia Rosada) (Kompas.tv) (Surya.co.id/Alif Nur Fitri Pratiwi)