News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Drama korea

PREVIEW True Beauty Episode 15, Seo Jun Ungkapkan Perasaannya pada Ju Kyung?

Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Sri Juliati
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM - Simak preview drama Korea True Beauty episode 15 yang dijadwalkan tayang Rabu (3/2/2021).

Anda dapat menyaksikan serial drama True Beauty setiap Rabu dan Kamis di tvN pukul 22.00 waktu setempat.

Selain hadir di stasiun televisi Korea, True Beauty juga tayang secara eksklusif melalui VIU.

Sebelum masuk ke preview episode 15, berikut sinopsis singkat True Beauty episode 14.

Pada episode sebelumnya akhirnya Ju Kyung berani menghadapi harinya.

Baca juga: 3 Drama Korea Tayang di Netflix Februari 2021: Ada Vincenzo Dibintangi Song Joong Ki

Baca juga: 10 Drama Korea yang Diadaptasi dari Webtoon, dari The Uncanny Encounter hingga True Beauty

Ia datang ke sekolah dengan wajahnya yang tanpa riasan.

Ju Kyung pun memberitahu teman-temannya tentang statusnya yang sudah berpacaran dengan Su Ho.

Meskipun begitu, Seo Jun tetap tidak bisa melupakan perasaannya terhadap Ju Kyung.

---

Semua siswa juga sudah tahu bahwa Soo Jin adalah orang yang menyebarkan foto dan video Ju Kyung di masa lalu.

Soo Ah pun kecewa dengan Soo Jin yang tidak mau meminta maaf kepada Ju Kyung.

Soo Jin benar-benar dibutakan oleh perasaan cemburunya.

Di sisi lain, Soo Ah akhirnya bisa memaafkan Ju Kyung dan mereka kembali berteman.

Ibu Ju Kyung akhirnya mendukung pilihan Ju Kyung untuk mengambil jurusan tata rias.

Sang ibu bahkan membelikannya satu kotak alat rias.

Seo Jun bercerita kepada Ju Kyung bahwa ia suka dengan seseorang namun ia sudah ingin move on.

Ia sengaja tidak mengatakan bahwa orang itu adalah Ju Kyung.

Saat sedang berlibur dengan Ju Kyung, Seo Jun mencari Su Ho untuk mengabarkan bahwa ayahnya sedang sakit.

Drama Korea True Beauty Episode 14. (Tangkap layar akun YouTube tvN DRAMA)

Su Ho pun bergegas menyusul sang ayah dan meninggalkan Ju Kyung.

Setelah Su Ho berlalu, Ju Kyung menangis dan Seo Jun menenangkannya.

Selama jauh dari Su Ho, Seo Jun adalah orang yang selalu melindungi Ju Kyung.

Preview True Beauty Episode 15

Kehidupan Ju Kyung terus berjalan tanpa Su Ho.

Musim terus berganti, Ju Kyung tampak sangat merindukan kehadiran Su Ho di sisinya.

Meskipun terpisah jarak dan berada di tempat berbeda, perasaan Ju Kyung tetap sama.

Ia pun mengharapkan hal yang sama dari Su Ho.

Namun, terdengar suara Su Ho yang meminta Ju Kyung untuk tidak lagi menunggu telepon darinya.

"Jangan tunggu teleponku lagi. Tidur nyenyak," ucapnya.

Tampak Ju Kyung termenung di depan toko komik.

Sementara Su Ho menangis hingga terisak-isak.

True Beauty episode 15, Su Ho menangis.

Hingga tiba saatnya hari kelulusan sekolah.

Ju Kyung merayakan kelulusannya tanpa Su Ho.

Tampak Ju Kyung berfoto bersama dengan teman-temannya dengan membawa seikat bunga.

Seo Jun terlihat selalu berada di dekat Ju Kyung dan berusaha selalu menghibur Ju Kyung.

True Beauty episode 15, Ju Kyung berfoto dengan teman-temannya.

Baca juga: Sinopsis Film Vantage Point, Membongkar Upaya Pembunuhan Presiden Amerika Serikat

Baca juga: Sinopsis Film Big Game, Aksi Bocah 13 Tahun yang Menyelamatkan Presiden AS

Saat berada di tempat gym, seseorang menanyakan perasaan Seo Jun yang ia pendam selama dua tahun.

Tampaknya ia meminta Seo Jun untuk mengatakan perasaannya yang sudah lama ia pendam.

Suatu malam Seo Jun berniat mengungkapkan isi hatinya kepada Ju Kyung.

"Bukankah sudah waktunya kau memikirkan bagaimana perasaanku?" tanya Seo Jun.

Kemudian, Seo Jun memeluk Ju Kyung.

Di akhir teaser, terlihat Su Ho menemui Ju Kyung.

True Beauty episode 15, Su Ho menemui Ju Kyung.

Su Ho mengatakan bahwa dia sangat merindukan Ju Kyung.

Tetapi, Ju Kyung yang merasa kaget dan kecewa justru menangis dan berkata tidak merindukannya.

Akankah hubungan Su Ho dan Ju Kyung harus berakhir?

Mungkinkah Seo Jun berhasil merebut hati Ju Kyung?

Saksikan kisah selengkapnya di True Beauty episode 15 yang dijadwalkan tayang Rabu (3/2/2021).

Para Pemain Drama Korea True Beauty:

- Moon Ga Young sebagai Lim Joo Kyung

- Cha Eun Woo sebagai Lee Su Ho

- Hwang In Yeop sebagai Han Seo Jun

- Park Yoo Na - Kang Soo Jin

- Lim Se Mi sebagai Lim Hee Gyung

- Jang Hye Jin sebagai Hong Hyun Suk

- Kang Min Ah sebagai Choi Soo Ah

- Lee Sang Jin sebagai Ahn Hyun Gyu

- Park Ho San sebagai Lim Dae Soo

- Kim Min Ki sebagai Lim Joo Young

- Shin Jae Hwi sebagai Lee Sung Yong

- Jeon Hye Won sebagai Park Sae Mi

*) Disclaimer: Jadwal tayang drama dapat berubah sewaktu-waktu.

(Tribunnews.com/Yurika)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini