News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Sinopsis Film

Sinopsis Film Vantage Point, Membongkar Upaya Pembunuhan Presiden Amerika Serikat

Penulis: Arif Fajar Nasucha
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Forest Whitaker dalam Vantage Point (2008). - Berikut Sinopsis Film Vantage Point, Membongkar Upaya Pembunuhan Presiden Amerika Serikat

TRIBUNNEWS.COM - Film Vantage Point dijadwalkan tayang di Bioskop Trans TV malam ini, Senin (1/2/2021) pukul 21.30 WIB.

Sinopsis film Vantage Point menceritakan tentang usaha membongkar upaya pembunuhan Presiden Amerika Serikat dari saksi mata yang memiliki sudut pandang berbeda-beda.

Dikutip dari IMDb, Presiden AS Henry Ashton (William Hurt) berada di Salamanca, Spanyol untuk menghadiri pertemuan puncak perjanjian internasional.

Perjanjian internasional yang berhubungan dengan perang melawan terorisme global.

Baca juga: Trailer Stand by Me Doraemon 2 yang Tayang Mulai 19 Februari 2021 di CGV dan Cinema XXI

Baca juga: Sinopsis Film Big Game, Aksi Bocah 13 Tahun yang Menyelamatkan Presiden AS

Forest Whitaker dalam Vantage Point (2008) (IMDb)

Sebelum pertemuan puncak, Ashton adalah salah satu pembicara utama di Plaza Mayor ketika sekitar pukul 12:20 waktu setempat seorang penembak jitu tak dikenal mampu menembaknya.

Di tengah kebingungan dan histeria massa setelah penembakan itu, sebuah bom besar meledak di alun-alun sekitar tiga menit kemudian.

Ada beberapa saksi yang berada di tempat kejadian.

Saksi pertama yakni agen dinas rahasia senior Thomas Barnes (Dennis Quaid).

Barnes bertugas untuk melindungi presiden.

Banyak yang percaya bahwa Barnes masih labil secara emosional akibat kejadian itu, tetapi tidak dengan Kent Taylor (Matthew Fox), rekan dinas rahasianya dalam tugas ini.

Kedua adalah Enrique (Eduardo Noriega) seorang petugas polisi Salamanca berpakaian preman yang ditugaskan untuk melindungi walikota Salamanca.

Sebelum penembakan, Enrique bersama dengan pacarnya, Veronica (Ayelet Zurer).

Ketiga adalah Howard Lewis (Forest Whitaker), seorang turis Amerika dengan kamera video, dia yang berhasil merekam banyak kejadian.

Lewis yakin bahwa dia memiliki informasi penting di kameranya tentang apa yang terjadi.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini