News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pernikahan Aurel dan Atta Halilintar

Aurel dan Atta Halilintar Keluarkan Rp3 Miliar untuk Baju Pengantin? Ini Jawaban Sang Desainer

Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Aurel dan Atta Halilintar Keluarkan Rp3 Miliar untuk Baju Pengantin? Ini Jawaban Sang Desainer

Pertama, konsep gaun pengantin bertema tradisional adat Jawa yang dipilih karena Aurel berasal dari keluarga berdarah Jawa. Konsep tersebut akan dipakai saat akad menikah.

Kemudian, Konsep kedua bertema tradisional Minang yang akan dikenakan di acara syukuran setelah akad nikah.

"Dia (Atta dan Aurel) bikin dua ya buat event satu buat acara akad nikah, yang kedua buat acara syukuran setelah akad nikah, satu lagi karena adat Minang kita pake soketnya," ungkap Vera.

Vera menambahkan jika kedua pasang baju tersebut akan di gunakan dalam satu hari saat acara akad nikah.

Minta Ada Logo Petir

Vera mengatakan bahwa baju pengantin pasangan tersebut dibuat kurang dari satu bulan, namun ia berusaha menyiapkan yang terbaik sesuai permintaan Atta dan Aurel.

"Aurel ada Jawa, jadi unsur batik-batiknya yang menunjukan ada Jawanya. Mereka bikin dua event, akad nikah sama syukuran," kata Vera, Rabu (31/3/2021).

Di balik proses pembuatan kilat baju pengantin tersebut, Atta rupanya meminta desain tambahan unik untuk dipakai dalam baju pernikahannya.

Atta Halilintar resmi meminang Aurel Hermansyah usai menggelar acara lamaran di Hotel Intercontinental Pondok Indah, Jakarta Selatan, Sabtu (13/3/2021). (Wartakotalive.com/ Arie Puji Waluyo)

Vera menuturkan desain unik tersebut berupa lambang petir agar terkesan berbeda.

"Permintaannya dari Atta jangan heboh-heboh terus yang keren aja. 'Tapi boleh gak ya dipeci gua ada lambang petirnya', dan gua bilang boleh-boleh aja karena dia yang pake selama pede gamasalah," kata Vera saat ditemui di kawasan Panglima Polim.

"Mudahan tetep jadi Kemarin coba sya konsep tetep tetep bilang ada petir di peci, dia minta ada tanda petirnya jadi itu katanya buat ikonnya tapi engga berlebihan," sambungnya.

Tak hanya itu, Atta juga meminta pada bagian pecinya dibuat lebih tinggi dari biasanya.

"Minta di tinggin dari peci biasanya dan di pas kan dengan kepalanya. Jadi gak terlalu sempit gaterlalu longgar," kata Vera.

Menurutnya, permintaan Atta Halilintar itu tidak sulit untuk dimasukan dalam detail baju pengantin mereka.

"Enggak sih, itu kan cuma detail tambahan saja," kata Vera.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini