TRIBUNNEWS.COM - Atta Halilintar kini telah sah dan remi menjadi suami dari Auel Hermansyah, pada Sabtu (3/4/2021).
Akad nikah keduanya berlangsung lancar di Hotel Raffles, Setiabudi, Jakarta.
Dengan tetap menerapkan protokol kesehatan lantaran digelar di tengah pandemi covid-19.
Dalam acara akad nikah Anang Hermansyah secara langsung menikahkan keduanya, dilansir dari tayangan live RCTI.
Sementara Gus Miftah di amanahi menjadi penghulu pernikahan keduanya.
Dan yang spesial Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjadi saksi penikahan pihak Atta Halilintar, sedangkan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto jadi saksi dari Aurel Hermansyah.
Sementara, Ketua MPR Bambang Soesatyo juga hadir dan diminta menjadi perwakilan dari keluarga Atta Halilintar.
Baca juga: FOTO-FOTO Akad Nikah Atta-Aurel, Krisdayanti dan Ashanty Gandeng Mempelai Pria ke Pelaminan
Hal tersebut dikarenakan kedua orangtua Atta dan 9 adiknya tidak dapat menghadiri lantaran lock down Pandemi covid-19.
Saat momen akad, Atta tampak juga menitikkan air mata, karena terharu.
"Tadi Atta sempat menitikkan air mata saat seusai akad," ujar Raffi Ahmad, yang menjadi pemandu tayangan acara pernikahan Atta Halilintar.
Doa Krisdayanti
Sementara itu menjelang pernikahan sang putri Krisdayanti tampak mengunggah tulisan doa panjang.
Tulisan doa tersebut diunggah melalui story instagramnya, @krisdayantilemos.