Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Rizki DA tak bisa menemani istrinya, Nadya Mustika melahirkan secara langsung.
Selain karena Nadya positif Covid-19, Rizki Da masih berada di Jakarta saat sang istri mulai kontraksi.
Rizki hanya sempat video call dengan Nadya sesaat sebelum istrinya itu melahirkan. Dan ketika Rizki dalam perjalanan ke Bandung, Nadya sudah melahirkan.
"Saat itu (sebelum lahiran) Nadya masih video call. iki sambil tunggu kabar boleh langsung ke sana apa enggak dari manajer," kata Rizki DA dalam acara Rumpi, dikutip Tribunnews.com, Selasa (13/4/2021).
"Pas di perjalanan, Nadya udah lahir, lagi dimandiin anaknya," lanjut Rizki.
Baca juga: Nadya Mustika Melahirkan, Rizki DA Tak Bisa Mendampingi, Alasannya Positif Covid-19
Ia mengaku senang dan tak menyangka karena saat ini sudah menjadi seorang ayah. Perasaan haru tak bisa disembunyikan.
"Ya Alhamdulillah deg-degan pertama banget pengalaman baru bagi Iki. Ini rasanya seorang bapak, senang sih deg-degan banget," ujar Rizki.
"Dulu masih main-main sama Ido sama temen sekarang insyaAllah main sama anak," ucapnya.
Hingga saat ini Rizki belum bisa bertemu dengan Nadya dan anaknya. Sebab saat melahirkan, Nadya dalam keadaan positif Covid-19.
Bayinya pun sedang menjalani perawatan lebih lanjut untuk memastikan kesehatannya.