TRIBUNNEWS.COM - YouTuber Atta Halilintar menginformasikan bahwa channel YouTube keluarganya, Gen Halilintar, di-hack.
Hal itu Atta sampaikan melalui unggahan video singkat di akun Instagram pribadinya, @attahalilintar Jumat, (16/4/2021).
Selain channel YouTube Gen Halilintar, channel Thariq Halilintar turut di-hack oleh orang yang tidak bertanggung jawab.
Sebelumnya, Atta mendapatkan informasi channel milik keluarga dan sang adik di-hack pagi tadi.
Mendapatkan informasi demikian, Atta pun langsung menyampaikan melalui video di Instagramnya.
Baca juga: Dituding Pamer Kemewahan, Atta Halilintar Ngambek: Bagus-buruk Konten Bukan Kamu Hakimnya
Lebih lanjut, Atta turut mengungkap jika pelakunya merupakan orang dari Rusia.
"CHANNEL Youtube GEN HALILINTAR Hilang Di Hack Russia! termasuk channel adik saya! ini sudah sering terjadi ke youtuber indonesia!," tulis Atta Halilintar.
Selanjutnya, Atta juga menghimbau kepada para YouTuber Indonesia untuk lebih waspada menjaga keamanan channel pribadi mereka.
Atta menyebut supaya tidak mudah percaya dengan link yang mengatasnamakan pihak YouTube resmi.
"Untuk para youtuber atau yang punya akun youtube waspada ya! tingkatkan keamanannya! jangan mudah percaya sama link-link yang mengatasnamakan resmi," tambahnya.
Suami Aurel Hermansyah itu turut memberikan pemaparannya melalui video singkat.
Atta juga menunjukkan bukti-bukti terkait Ethereum Live News yang meretas channel keluarganya.
"Halo semua, channel Gen Halilintar 17,5 juta subscribers sekarang lagi di hack sama Ethereum Live News, diperkirakan ini dari Rusia," kata Atta.
Bahkan, Ethereum Live News juga sempat melakukan siaran live beberapa waktu lalu.