News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kabar Artis

Vicky Prasetyo Segera Gelar Isbat Nikah dengan Kalina Ocktaranny, hingga Sebut akan Cek Kehamilan

Penulis: Pramesti RizkiAstarianti
Editor: Ayu Miftakhul Husna
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Vicky Prasetyo resmi menikahi Kalina Ocktaranny di The Lodge at Jagorawi Golf & Country Club, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (13/3/2021). Vicky Prasetyo sempat mengakui kalau sudah menikah sebanyak 24 kali, baik secara siri maupun resmi negara. Dengan demikian, pernikahan bersama Kalina Ocktaranny menjadi pernikahannya yang ke-25. Tribunnews/Herudin

TRIBUNNEWS.COM - Pasangan selebriti, Kalina Ocktaranny dan Vicky Prasetyo akan segera menggelar isbat pernikahan mereka.

Pasangan yang menikah secara agama pada 13 Maret 2021 lalu itu, mengatakan jika telah mempersiapkan segala kebutuhan isbat pernikahan mereka berdua.

Hal tersebut diungkapkan dalam kanal YouTube KH Infotainment yang tayang pada Jumat, (21/5/2021).

Selama ini, Vicky dan Kalina memang mamiliki keputusan untuk menikah siri terlebih dahulu.

Baca juga: Kalina Ngidam, Vicky Prasetyo Bertemu Pria yang Mirip Dengannya, Dengar Suaranya Ingin Jadi Produser

Nampaknya keputusan menikah siri tersebut karena terhalangnya restu dari ayah kandung Kalina Ocktaranny.

"Iya segera, udah ngobrol juga sama mamah mertua kemarin malah," ungkap Vicky.

Pasangan yang sempat batal menikah ini, kini sedang merundingkan hari isbat pernikahan mereka.

Vicky mengaku jika sempat tak bisa mengurus isbat nikahnya lantaran sibuk syuting Ramadhan.

"Kemaren Ramadhan lumayan ya alhamdulillah lah full gitu," ungkap Vicky.

Setelah Hari Raya Idul Fitri ini, ia akan segera mengurus segera persyaratan pernikahannya supaya diakui oleh negara.

Vicky menyebut jika pada minggu depan sudah mulai ia siapkan persyaratan nikah resmi dengan Kalina Ocktaranny.

"Mungkin setelah minggu-minggu depan kita udah mulai urus semuanya, kita udah siapin juga sih orang yang urus nanti," ungkap Vicky.

Sementara itu, dua bulan usia pernikahannya, Vicky dan Kalina masih optimis untuk segera mendapatkan momongan.

Ia mengungkapkan jika akan segera membeli test pack untuk mengecek kehamilan istrinya.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini